Ducati sudah memenangkan gelar WSBK sebanyak 17 kali sejak tahun 1988 dan dengan kemenangan Alvaro Bautista ini semakin memperkuat posisi Ducati sebagai pabrikan tersukses di WSBK dengan 18 gelar.
Sementara di Motogp, Ducati baru memenangkan satu gelar juara pembalap pada 2007 bersama Casey Stoner, kemenangan Pecco menjadi gelar kedua Ducati.
Datang dari Periode SulitÂ
Ducati sempat mengalami periode sulit baik di Motogp dan WSBK pada awal tahun 2010 sampai akhirnya bisa mengawinkan gelar pada tahun 2022 ini.
Di Motogp, kepindahan Casey Stoner ke Honda pada 2010 menjadi titik terpuruknya Ducati di Motogp. Bahkan seorang Valentino Rossi tidak bisa membawa Ducati memenangkan balapan.
Di WSBK, kemenangan Carlos Checa menjadi gelar terakhir Ducati untuk waktu yang sangat lama. Sewaktu Ducati memutuskan untuk berganti motor dari 1098 ke Panigale R itu menjadi awal masa sulit untuk Ducati.
Di Motogp, Ducati puasa kemenangan dari musim 2011 sampai musim 2016 sementara di WSBK, Ducati puasa kemenangan dari musim 2013 sampai tahun 2015.
Namun Ducati di WSBK dan Motogp punya cerita kebangkitannya masing-masing. Kebangkitan itu melibatkan dua nama pembalap hebat yakni Chaz Davies dan Andrea Dovizioso.