Isi dari opening ini tersampaikan dengan baik. Seperti halnya opening credit yang bertujuan mengenalkan character, latar dan tone dari sebuah tayangan, semua itu tersampaikan dengan baik.
Di awal kita di suguhi shot-shot yang menampilkan latar sekolahan kemudian di ikuti dengan shot-shot karakter yang jelas dan nyaman dilihat.
Tulisan-tulisan yang di tampilkan dalam opening ini juga nyaman untuk di baca. Karena setiap tulisan biasanya juga di sertai dengan framing background yang tidak menggangu estetika lain dari opening, sehingga mudah dan jelas untuk di baca.
Kualitas Audio dan Gambar
Kualitas dari audio dan gambar yang ada dalam opening credit ini sangat bagus dan well build.
Tidak terdengar ada suara yang pecah dan gambar yang kurang tajam. Semua dirangkai dan di susun dengan baik sehingga menimbulkan harmoni yang indah untuk dilihat.
Overall
Opening dari anime Horimiya ini sangatlah bagus dan menyegarkan mata untuk di lihat. Fungsinya yang di tujukan untuk menggaet penonton dilaksanakan dengan baik, bahkan menjadi nilai tambah dari anime ini.