Mohon tunggu...
Yudaa Handi kusuma
Yudaa Handi kusuma Mohon Tunggu... Lainnya - Mahasiswa

-

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Alam & Tekno

Pengadaan Tempat Sampah dan Pemasangan Plang Imbauan Menjaga Kebersihan Oleh Mahasiswa KKN-T UMBJM

3 September 2023   10:31 Diperbarui: 3 September 2023   10:33 205
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Sumber: Dokumentasi pribadi

Mataraman (3/9/2023. )Dalam rangka meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya menjaga kebersihan lingkungan, Mahasiswa KKN-T Universitas Muhammadiyah Banjarmasin melaksanakan program yang berfokus pada kebersihan dan pengelolaan sampah di Desa Simpang Tiga Kecamatan Mataraman Kabupaten Banjar. Program ini mencakup beberapa kegiatan utama, salah satunya yaitu pengadaan tempat sampah dan pemasangan plang imbauan menjaga kebersihan di sejumlah titik strategis dalam wilayah ini.

Sumber: Dokumentasi pribadi
Sumber: Dokumentasi pribadi

Tempat sampah tersebut tidak hanya menjadi tempat penyimpanan sampah yang terkelola dengan baik, tetapi juga dengan penyediaan tempat sampah ini mengajarkan masyarakat untuk memilah sampah serta menumbuhkan kesadaran masyarakat dalam pengelolaan sampah secara bijak. Selain itu  mahasiswa KKN telah memasang plang imbauan yang mencerminkan pesan penting tentang menjaga kebersihan dan pengelolaan sampah yang ramah lingkungan. Plang-plang ini berfungsi sebagai pengingat dan panduan bagi semua warga untuk berkontribusi dalam menjaga kebersihan lingkungan.

Sumber: Dokumentasi pribadi
Sumber: Dokumentasi pribadi

Melalui program ini, mahasiswa Universitas Muhammadiyah Banjarmasin berharap dapat menciptakan perubahan positif dalam pola pikir dan perilaku masyarakat sekitar terkait dengan kebersihan dan pengelolaan sampah. Dengan semangat gotong royong, mereka bersama-sama bekerja untuk menciptakan lingkungan yang lebih bersih, sehat, dan berkelanjutan bagi generasi mendatang.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Alam & Tekno Selengkapnya
Lihat Ilmu Alam & Tekno Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun