Mohon tunggu...
Yose Revela
Yose Revela Mohon Tunggu... Freelancer - Freelance

YNWA. Wonosobo, 14 Juli 1992 yoserevela@gmail.com

Selanjutnya

Tutup

Bola Pilihan

Liverpool dan Penanda Akhir Sebuah Siklus

10 Oktober 2022   19:33 Diperbarui: 10 Oktober 2022   20:32 147
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Liverpool, sudah mulai habis? (Reuters via Okezone.com)

Nama senior lain, yakni James Milner (37) bahkan disebut berencana pensiun setelah kontraknya selesai akhir musim ini.

Memang, dalam hal pengalaman, para pemain senior ini memang unggul, tapi dalam era sepak bola kekinian yang lekat dengan intensitas tinggi, aspek fisik jadi titik lemah.

Makanya, untuk musim ini, Liverpool tampak kedodoran dalam sejumlah kesempatan. Pressing ketat dan permainan agresif memang masih ada, tapi semakin rawan diserang balik, level performanya pun tampak turun.

Boleh dibilang, pemain senior yang ada sejauh ini mulai kurang pas dengan sistem gegenpressing ala Juergen Klopp. Otomatis, mereka perlu mulai melakukan pembaruan, dengan lebih banyak melibatkan pemain muda.

Untuk perkara ini, sebenarnya Liverpool sudah melibatkan pemain-pemain macam  Luis Diaz, Ibrahima Konate, Diogo Jota dan Darwin Nunez, yang rata-rata berusia 23-25 tahun, ditambah Harvey Elliott, Fabio Carvalho dan Curtis Jones, yang rata-rata berusia 19-21 tahun.

Masalahnya, mereka umumnya masih berjuang untuk menemukan konsistensi performa di lapangan, dan ada juga yang masih harus berjuang untuk bisa fit. Jadi, sehebat apapun potensinya, mereka tetap butuh waktu untuk bisa menggantikan para senior.

Berangkat dari permasalahan ini, tampaknya fase "ganti kulit" skuad The Reds akan segera tiba, dengan musim ini sebagai titik awal transisi. Maka, tidak banyak yang bisa diharapkan lagi dari tim saat ini, karena sudah mulai kedodoran.

Soal prestasi, finis di posisi empat besar saja sudah bagus. Kalau ternyata bisa lebih baik, itu bonus, karena bisa diraih dalam kondisi serba tidak ideal.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun