Mohon tunggu...
Yose Revela
Yose Revela Mohon Tunggu... Freelancer - Freelance

YNWA. Wonosobo, 14 Juli 1992 yoserevela@gmail.com

Selanjutnya

Tutup

Bola Pilihan

#IwanBuleOut Saja Tidak Cukup

6 Oktober 2022   20:17 Diperbarui: 6 Oktober 2022   20:22 168
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Iwan Bule, didesak mundur dari posisi Ketum PSSI menyusul Tragedi Kanjuruhan (Kompas.com)

Kita tentu ingat, berapa kali tagar #Out dialamatkan kepada ketua umum PSSI, dan berapa kali juga terjadi pergantian ketua umum di sana. Apa hasilnya?

Nama ketua umumnya mungkin berganti, tapi tidak dengan masalahnya. Anarkisme suporter masih ada, kualitas kompetisi begitu-begitu saja, dan Timnas Indonesia pun tak ada kemajuan berarti.

Jelas, masalahnya bukan pada ketua umum saja, tapi organisasi secara keseluruhan. Komisi disiplin masih angin-anginan, kinerja wasit masih belum optimal, dan masih ada politisasi saat Timnas Indonesia berprestasi barang sedikit saja.

Dengan perilaku seperti itu, bukan kejutan kalau mereka menghilang, atau menimpakan kesalahan sepenuhnya pada pihak lain, atau memakai tameng statuta. Pokoknya, mereka selalu benar, yang lain salah.

Kebiasaan ini terlihat, antara lain dari sikap mereka yang menimpakan kesalahan pada panitia penyelenggara, alih-alih ikut mengakui kelalaian di Tragedi Kanjuruhan.

Contoh lain yang paling sering kita lihat adalah kebiasaan menyalahkan pelatih atau pihak lain saat Timnas Indonesia tampil jelek.

Padahal, sekalipun pelatihnya sekaliber Carlo Ancelotti atau Pep Guardiola, prestasi Timnas Indonesia akan tetap begitu-begitu saja. Selama tata kelola sepak bola nasional masih bobrok, dan organisasinya diisi orang-orang yang kurang kompeten, situasinya akan tetap sama.

Jadi, akan lebih tepat kalau PSSI lah yang seharusnya diberi tagar #Out, supaya ada perbaikan menyeluruh di sepak bola nasional. Sudah saatnya organisasi yang sakit diganti dengan yang lebih sehat, untuk masa depan yang lebih baik.

Kelompok suporter yang selama ini kurang akur saja akhirnya mau bergandeng tangan, karena Tragedi Kanjuruhan, kalau PSSI masih tidak mau sadar juga, berarti sudah saatnya tagar #PSSIOut digerakkan.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun