Mohon tunggu...
Yose Revela
Yose Revela Mohon Tunggu... Freelancer - Freelance

YNWA. Wonosobo, 14 Juli 1992 yoserevela@gmail.com

Selanjutnya

Tutup

Bola Pilihan

PSG di Titik Jenuh

14 Maret 2022   12:36 Diperbarui: 14 Maret 2022   12:48 189
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Neymar dan Lionel Messi (Marca.com)

Bicara soal Ligue 1 Prancis, satu hal yang sedekade terakhir menjadi warna khas adalah dominasi Paris Saint Germain. Dalam periode ini, mereka sukses memborong 7 dari 10 titel juara Ligue 1, 6 dari 10 titel Piala Prancis dan Piala Liga Prancis, dan 8 dari 10 Piala Super Prancis.

Dominasi mereka di dalam negeri tampak sulit dibendung, karena selalu punya tim bertabur bintang. Mulai dari era Zlatan Ibrahimovic, David Beckham, Neymar, Kylian Mbappe, sampai Lionel Messi, semua datang silih berganti, berkat dukungan dana wah dari Qatar Sports Investment pimpinan Nasser Al Khelaifi.

Kekuatan finansial Les Parisiens juga membuat tim-tim lain di Ligue 1 kesulitan mengejar. Hanya Monaco (2016-2017) dan Lille OSC (2020-2021) yang mampu memutus rantai dominasi mereka di liga, berkat kehebatan Luis Campos, direktur teknik handal yang kini bergabung dengan Real Madrid.

Satu lagi kejutan kala itu muncul, dari keajaiban Montpellier HSC, yang dimotori trio Remy Cabella, Olivier Giroud dan Younes Belhanda. Mirip seperti kisah Leicester City di Inggris.

Disebut demikian, karena tim asuhan Rene Girard mampu meraih trofi dengan komposisi pemain relatif seadanya, di musim 2011-2012, tahun saat PSG mulai hadir sebagai klub kaya baru di Eropa.

Melihat kedigdayaan PSG di Prancis, mungkin banyak yang merasa cukup puas. Maklum, klub ibukota ini bisa dibilang rutin meraih trofi tiap musimnya. Dalam keadaan paling buruk pun, minimal ada satu trofi yang bisa diraih.

Tapi, standar manajemen klub dan suporter mereka ternyata tak serendah itu. Setiap tahunnya, target juara di Eropa selalu dicanangkan, bersama datangnya pemain bintang dan pelatih jempolan seperti Carlo Ancelotti (Italia) Thomas Tuchel (Jerman) dan terkini Mauricio Pochettino (Argentina).

Tapi, hasilnya tetap nihil. Hanya sekali mereka lolos ke final dan semifinal. Celakanya, progres mereka terlihat stagnan, karena cukup sering bongkar pasang pemain dan pelatih.

Ini menghasilkan ketidakstabilan, yang membuat rival abadi Olympique Marseille agak sulit berkembang di tingkat Eropa.

Praktis, sejak era Qatar dimulai, hanya Ancelotti saja yang tidak hengkang karena dipecat. Kala itu, Don Carlo pergi setelah menerima pinangan Real Madrid dan langsung meraih trofi Liga Champions musim 2013/2014, di tahun pertamanya bersama klub raksasa Spanyol.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun