Mohon tunggu...
Yose Revela
Yose Revela Mohon Tunggu... Freelancer - Freelance

YNWA. Wonosobo, 14 Juli 1992 yoserevela@gmail.com

Selanjutnya

Tutup

Bola Pilihan

Saat Dua Raksasa Berkolaborasi

18 Desember 2021   20:05 Diperbarui: 18 Desember 2021   20:41 245
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Logo CONMEBOL dan UEFA (CONMEBOL.com)

Dengan posisi UEFA dan CONMEBOL sebagai kekuatan utama, kolaborasi mereka bisa menjadi satu upaya konsolidasi, sekaligus perlawanan nyata kepada FIFA.

Dimulai dari partai persahabatan antara Italia (juara Euro 2020) versus Argentina (juara Copa America 2021) pada 1 Juni 2022 mendatang, kerja sama ini akan berlanjut dengan bergabungnya kesepuluh negara anggota CONMEBOL sebagai kontestan UEFA Nations League 2024.

Nantinya, kesepuluh negara anggota CONMEBOL ini akan dibagi dalam dua grup, masing-masing berisi enam dan empat tim. Meski belum diputuskan format resminya, proyek kolaborasi ini sudah dikonfirmasi kebenarannya oleh Zbigniew Boniek, wakil presiden UEFA yang juga legenda Timnas Polandia, Sabtu (18/12).

Selain menguntungkan secara bisnis dan politis, kolaborasi UEFA dan CONMEBOL akan menguntungkan secara teknis, khususnya bagi anggota CONMEBOL, karena mereka bisa mulai mengejar ketertinggalannya dari UEFA.

Melihat situasinya, bukan kejutan kalau di masa depan akan ada negara peserta Copa America "jalur undangan" yang berasal dari Eropa. Begitu juga dengan peluang negara anggota CONMEBOL tampil di Euro, lewat jalur UEFA Nations League.

Tapi, "kemesraan" antara UEFA dan CONMEBOL akan jadi penentu, seberapa lama mereka bisa membendung wacana FIFA, bahkan mengubah pikiran FIFA soal perubahan durasi penyelenggaraan Piala Dunia.

Jika mereka bisa terus solid, FIFA pasti akan kesulitan, tapi sekali pecah kongsi, itu akan membuat semuanya lebih mudah buat FIFA.

Menarik ditunggu, bagaimana kelanjutan proyek kolaborasi UEFA dan CONMEBOL ini.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun