Satu gol per laga. Inilah satu catatan unik performa Timnas Argentina, di ajang Copa America 2021 sejauh ini.
Benar, dari tiga laga yang sudah dijalani, tim asuhan Lionel Scaloni rutin mencetak satu gol di tiap pertandingan. Dimulai dari hasil imbang 1-1 saat melawan Chile, lalu berlanjut dengan sepasang kemenangan dengan skor 1-0 atas Uruguay dan Paraguay.
Memang, hasil minimalis itu sudah cukup untuk memastikan La Seleccion lolos ke babak perempatfinal. Mereka  menyusul Chile yang lebih dulu lolos, usai bermain Imbang 1-1 melawan Uruguay.
Secara taktis, hasil ini juga menguntungkan, karena tim bisa merotasi pemain di laga penutup melawan Bolivia. Kesempatan ini juga bisa dimanfaatkan untuk eksperimen taktik jelang fase gugur.
Tapi, catatan rerata gol minimalis La Albiceleste bisa menjadi satu catatan khusus buat lawan. Satu gol agaknya menjadi strategi tim untuk bisa mengontrol situasi.
Jika semua berjalan lancar, hasilnya akan seperti saat menghadapi Paraguay dan Uruguay. Cukup disiplin saat menjaga pertahanan, kemenangan sudah diamankan.
Masalahnya, rencana ini bisa jadi berantakan, kalau tim lawan mampu membuat gol balasan. Apalagi, jika lawan yang dihadapi bergaya main agresif.
Kebetulan, ini sudah terjadi saat menghadapi Chile. Tim Tango yang sempat unggul lebih dulu lewat gol tendangan bebas Lionel Messi harus puas dengan hasil imbang, setelah Eduardo Vargas sukses mencetak gol penyeimbang.
Memang, setelahnya performa Lionel Messi dkk meningkat, setelah mencatat dua kemenangan beruntun. Saat melawan Paraguay, mereka bahkan mampu membuat gol kedua, andai tak dianulir wasit, setelah meninjau VAR.
Tapi catatan satu gol ini jelas masih menjadi satu PR yang masih belum tuntas. Di sini, laga melawan Timnas Bolivia bisa menjadi arena yang pas untuk menemukan solusi menambah jumlah gol.
Kebetulan, La Verde punya catatan dua kali kalah di dua pertandingan Copa America 2021. Rinciannya, kalah 1-3 atas Paraguay, dan 0-1 atas Chile.