Objek wisata Ujong Manggeng di Desa Sejahtera, sekitar beberapa kilometer dari Kedai arah ibukota blangpidie, merupakan salah satu dari sekian banyak panorama kekayaan alam yang dimiliki Kabupaten Aceh Barat Daya, pemekaran dari aceh Selatan.
Panjang Ujong Manggeng sekitar 1 kilometer lebih juga ditumbuhi pepohonan cemara yang rimbun. Pantai landai ini memiliki pasir hitam keabu-abuan yang halus.
Meski sangat luas, namun ada hari-hari tertentu pantai ini akan terasa sangat ramai  karena dipadati pengunjung, seperti saat libur hari raya, mak meugang dan tulak bala. Ada beberapa warung yang berdiri, cobalah pesan kelapa muda atau kopi dan nikmatilah dengan santai.
Selain pantai Ujong Manggeng, anda pun dapat menikmati Panorama Krueng Baru yang merupakan perpaduan lengkap dari lembah, pegunungan dan sungai berair deras di Kecamatan Lembah Sabil perbatasan Abdya dengan Aceh Selatan.
Lanskap kontras dengan kehijauan membentang menjadi destinasi terakhir yang wajib dikunjungi. Sungai ini menjadi pemisah alami antara Abdya dengan Aceh Selatan. Dari atas jembatannya dengan ketinggian hampir 20 meter pengunjung dapat melihat julang-julang Pegunungan Bukit Barisan, yang paling megah adalah Puncak Leuser yang merupakan puncak tertinggi di Aceh.
Jika ingin berlama-lama, cobalah singgah di warung yang berada di bawah jembatan ataupun mengajak keluarga Anda mandi menikmati dinginnya air Krueng Baru. Dijamin perjalanan wisata Anda saat berkunjung di Abdya akan semakin lengkap dengan kesan yang sama dengan daerah-daerah destinasi wisata lainnya di Indonesia.
[YSF]Â
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H