Mohon tunggu...
Yonathan Christanto
Yonathan Christanto Mohon Tunggu... Penulis - Karyawan Swasta

Moviegoer | Best in Specific Interest Kompasiana Awards 2019

Selanjutnya

Tutup

Film Pilihan

"Ad Astra", Pengalaman Sinematik yang Epik dan Emosional dalam Latar Eksplorasi Luar Angkasa

22 September 2019   09:17 Diperbarui: 22 September 2019   09:43 453
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Tommy Lee Jones dalam Ad Astra sumber: 20th Century Fox 

Tentang Roy McBride yang adalah Kita

sumber: 20th Century Fox 
sumber: 20th Century Fox 

Roy McBride dengan tujuan perjalanannya menemukan sang ayah, sejatinya juga menggambarkan kita dalam setiap perjalanan kehidupan yang kita pilih. Entah dalam perjalanan mencari kesuksesan, kesempurnaan bahkan mungkin pencarian akan sosok Tuhan itu sendiri yang nampaknya juga menjadi salah satu pesan yang ingin disampaikan disini.

Roy dalam pencarian sang ayah dan teka-teki yang menyelimutinya kala harus meninggalkan Roy dalam sebuah misi puluhan tahun silam, seakan menjadi filosofi akan sosok manusia yang rela berpetualang menembus ruang diluar batas mereka demi mencari jawaban akan pertanyaan tentang eksistensi Tuhan dan esksistensi manusia sebagai satu-satunya makhluk hidup yang hidup di tata surya. Sebuah pandangan yang normal adanya jika dilihat dari sisi science tentunya.

Namun diluar filosofi tersebut, sosok McBride juga merupakan gambaran manusia saat ini yang justru lebih fokus pada pencarian sesuatu yang belum tentu ada namun justru mengabaikan segala sesuatu yang jelas ada di sekitarnya, termasuk cinta. 

Meskipun pada pengertian lain, sebuah perjalanan yang nampak sulit, mustahil dan cenderung mengorbankan banyak pihak di sekitar juga akan sangat berarti kala kita pada akhirnya mencapai tempat yang hendak kita tuju. Kesabaran menjadi kunci akan hal tersebut.

McBride yang tampil 'grounded', membuat kita percaya bahwa sosoknya benar-benar relevan dan sesuai dengan beberapa diantara kita yang mungkin juga ada dalam tahapan yang sama dengan McBride, perihal pencarian jawaban akan alam semesta ini, juga tentang diri sendiri.

Sebuah Sci-Fi dengan Detail yang Menggugah 

Roy McBride di Planet Mars sumber: 20th Century Fox 
Roy McBride di Planet Mars sumber: 20th Century Fox 

Kita tahu bahwa setiap film sci-fi tentang eksplorasi luar angkasa pasti memiliki ciri khasnya sendiri yang membedakan antara 1 film dengan lainnya. Itulah sebabnya, meskipun  2001: A Space Odyssey, Interstellar, Gravity, The Martian, hingga First Man sama-sama membawa tema eksplorasi angkasa luar, mereka adalah film yang membawa narasi berbeda dengan detail yang berbeda pula.

Di sini, sinematografer Hoyte van Hoytema(Interstellar, Dunkirk) menyajikan perwainan palet warna yang tidak biasa sehingga membuatnya tampil futuristik juga artistik di satu sisi. 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
Mohon tunggu...

Lihat Konten Film Selengkapnya
Lihat Film Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun