Mohon tunggu...
Yonathan Christanto
Yonathan Christanto Mohon Tunggu... Penulis - Karyawan Swasta

Moviegoer | Best in Specific Interest Kompasiana Awards 2019

Selanjutnya

Tutup

Film Artikel Utama

"Detective Pikachu", Nostalgia Pokemon dalam Sajian Kisah yang Menghibur

9 Mei 2019   11:17 Diperbarui: 9 Mei 2019   21:05 965
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Sinopsis

Altpress.com
Altpress.com

Tim Goodman(Justice Smith), seorang pemuda yang bekerja di sebuah perusahaan asuransi namun masih memiliki cita-cita sebagai pelatih Pokemon, mendapatkan sebuah kabar buruk terkait kondisi ayahnya di kota Ryme. Sang ayah, Harry Goodman yang juga seorang detektif, dikabarkan menghilang bahkan tak sedikit yang percaya bahwa dirinya telah tiada pasca melaksanakan tugasnya di kota tersebut.

Datang ke Ryme City untuk kemudian membereskan dokumen-dokumen sang ayah di apartemennya sebelum pulang kembali, Tim kemudian bertemu dengan Pikachu (Ryan Reynolds) yang menjadi Pokemon partner ayahnya dulu. 

Mengetahui bahwa Tim bisa memahami bahasa Pikachu, Pikachu pun kemudian mengajak Tim untuk mencari tahu tentang kasus menghilangnya sang ayah yang nampak mencurigakan sambil mengembalikan sedikit demi sedikit ingatan Pikachu yang juga hilang.

Slashfilm.com
Slashfilm.com

Mereka pun kemudian berpetualang menyusuri kota Ryme dimana manusia dan Pokemon mampu hidup berdampingan. Pertemuan mereka dengan jurnalis magang, Lucy Stevens (Kathryn Newton), kemudian semakin meyakinkan mereka bahwa ada yang tak beres terkait menghilangnya Harry Goodman. Bahkan tak hanya itu, mereka juga menyadari bahwa ada seseorang dengan ambisi jahat yang ingin memanfaatkan para Pokemon dengan menggunakan serum berbahaya bernama "R".

Lantas apakah Pikachu, Tim dan Lucy bisa menghentikannya?

Dunia Pokemon Mampu Dihidupkan

Cukup menarik ketika mengetahui bahwa justru Detective Pikachu lah yang diangkat ke layar lebar dan bukan adaptasi serialnya. Padahal serialnya lah yang memperkenalkan Pokemon hingga sebagaimana kini dikenal luas oleh dunia. 

Comicbook.com
Comicbook.com

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
  6. 6
Mohon tunggu...

Lihat Konten Film Selengkapnya
Lihat Film Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun