Hanya saja, beberapa poin pembahasan pada tulisan ini menjadi poin-poin yang semakin menyatakan bahwa gelaran Oscar 2019 ini masih berada di trek yang benar terkait penyampaian pesan positif bagi dunia. Segala kontroversi yang ditimbulkan, saya pikir memang menjadi bagian tak terpisahkan dari sebuah perhelatan akbar yang disaksikan jutaan pasang mata di seluruh dunia, tak peduli bentuk dan nama perhelatannya.
Toh, gelaran Oscar tahun ini masih jauh lebih rapi dibandingkan gelaran tahun 2017 lalu. Dimana pembacaan kategori pamungkas, Best Picture, mengalami tragedi salah sebut yang seharusnya Moonlight menjadi La La Land.
*untuk list pemenang full, sila kunjungi link ini.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H