Bersama Takako(Mayu Tsuruta)yang merupakan aktivis NGO, merekapun mengunjungi Laut dan kemudian memberikan tempat bagi Laut di rumah Takako sembari menunggu Laut membuka suara dan memberikan penjelasan.
Takako bersama anaknya Takashi(Taiga), keponakannya Sachiko(Junko Abe) beserta Ilma dan Kris kemudian mendapatkan banyak hal yang tak lazim dari Laut selama dia tinggal di rumah. Laut melakukan banyak hal yang ajaib seperti membuat air pancuran menjadi hangat, membentuk bola air di udara hingga menyembuhkan seorang anak yang sakit.
Konflik pun muncul kala seorang wartawati senior dari Jakarta yang diperankan oleh Sha Ine Febriyanti datang untuk menemui Takako yang merupakan sahabat karibnya. Tertarik dengan hal spesial yang dimiliki Laut, ia pun kemudian memiliki rencana pribadi untuk mengekspos laut. Rencana yang bukan hanya menyakiti hati Ilma, namun juga mengungkap lebih banyak hal mengagetkan dari Laut.
Penuh Simbol dan Makna
Sejatinya film The Man From The Sea ini meninggalkan banyak simbol di sepanjang film. Simbol-simbol yang bisa diartikan berbeda tergantung bagaimana kita menyikapinya. Karakter Laut sendiri bisa diinterpretasikan menjadi dua hal.
Yang pertama, karakter Laut bisa diinterpretasikan sebagai filosofi laut itu sendiri. Dimana laut yang tenang dan indah tidak hanya menyimpan banyak keajaiban namun juga mematikan dan membawa tragedi di sisi lainnya.Â
Yang kedua, karakter Laut yang sangat tenang juga bisa diinterpretasikan layaknya alam yang hadir di tengah-tengah manusia. Bagaimana secara perlahan kita bisa melihat proses penerimaan manusia terhadap alam yang kita tempati, keajaiban dan kerusakan yang ditimbulkan dalam waktu yang singkat, hingga respon balik manusia terhadap berbagai hal yang ditimbulkan oleh alam, baik dan buruknya.
Perpaduan Budaya Jepang dan Indonesia yang Kental
Namun selain hal-hal yang sudah disebutkan diatas, film ini memang sangat kental dalam menampilkan perpaduan budaya Jepang dan Indonesia dalam satu frame. Banyak adegan yang menunjukkan perbedaan budaya hingga culture shock, meskipun tidak semuanya ditampilkan dengan halus dan sempurna.