Mohon tunggu...
Yohanes Wibisono
Yohanes Wibisono Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa

Seorang Mahasiswa Ilmu Komunikasi Universitas Atma Jaya Yogyakarta yang gemar membaca, menulis, dan menonton film.

Selanjutnya

Tutup

Sosbud Pilihan

Era Baru Informasi, Semuanya Berbentuk Audiovisual!

15 Desember 2023   08:30 Diperbarui: 15 Desember 2023   08:36 190
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Sumber: theindonesianinstitute.com

Perkembangan teknologi yang makin pesat memaksa segala hal terus berubah. Mulai dari manusia hingga peralatan yang digunakan pun ikut berubah. 

Perubahan paling mencolok yang terlihat dari perkembangan teknologi adalah penyebaran informasi. Dahulu, jika orang ingin mendapatkan informasi ia harus bersosialisasi dengan tetangga kanan kirinya. 

Sekarang, jika orang ingin mendapat informasi ia hanya perlu membuka handphonenya dan mencari di internet, lalu apa yang ia ingin tahu otomatis akan muncul. Siklus ini jika ditilik ke belakang juga merupakan bentuk perubahan dalam dunia jurnalisme. 

Dunia jurnalisme selalu dikenal dengan produknya yang berupa tulisan. Bermacam bentuk tulisan jurnalistik pun muncul, mulai dari straight news, soft news, features dan lain sebagainya. Beragam topik juga tersedia dari bentuk tulisan ini yang kemudian menjadi berita dan dikonsumsi masyarakat. 

Seiring berkembangnya zaman, terjadi perubahan minat di kalangan pembaca. Berita yang memiliki format tulisan pun kini sudah kurang diminati oleh anak muda terkhusus kalangan gen z. 

Para anak muda cenderung menyukai informasi dengan bentuk digital serta penyebarannya melalui platform new media seperti media sosial. Format audiovisual juga menjadi favorit anak muda ketika mencari  informasi di era sekarang. 

Sumber: crown.edu.gh
Sumber: crown.edu.gh

Lahirnya Jurnalisme Multimedia

Perubahan pola konsumsi pembaca berita sekarang juga mengubah bagaimana informasi disajikan. Berdasarkan hasil survey dari BPS terdapat 68,82 juta jiwa penduduk Indonesia yang masuk dalam kategori anak muda di rentang usia 16-30 tahun (Kusnandar, 2022).

Angka ini menunjukkan bahwa di Indonesia jumlah anak muda sangatlah banyak. Akibat dari hal ini, perubahan dalam distribusi informasi pun tak bisa dihindari. Dari yang dulunya tulisan sekarang sudah berubah menjadi berbagai macam format seperti audio, visual, dan audio visual. 

Lalu proses evolusi penyebaran informasi yang melalui berbagai format menyebabkan lahirnya jurnalisme multimedia. Jurnalisme multimedia sendiri memiliki pengertian sebagai bentuk jurnalistik yang mengkombinasikan teks, foto, video, audio, grafik, dan interaktivitas yang disajikan dalam multiplatform dengan tujuan agar cerita bisa menarik dan informatif (Widodo, 2020, h.24). 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Sosbud Selengkapnya
Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun