Mohon tunggu...
Putra NoviantoGadi
Putra NoviantoGadi Mohon Tunggu... Musisi - Mahasiswa FISIP Universitas Atma Jaya

Akun untuk mengerjakan tugas (:

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Jangan Memandang Sepele Analisis Sosial

24 Februari 2021   22:38 Diperbarui: 24 Februari 2021   23:04 330
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Jika melihat perbedaan kondisi di perkotaan dan pedesaan, pertanyaan apa yang akan muncul? Tentang keadaan alamnya? Situasi ramai dan sepi? Atau tentang kehidupan bermasyarakatnya? Mengapa rumah di desa dengan diperkotaan bentuknya berbeda?

Pasti semua pertanyaan tersebut muncul ketika melihat sesuatu yang tidak biasa. Mengapa nelayan harus berangkat dini hari? Mengapa pekerja kantoran harus menggunakan pakaian sopan dan terkesan mahal? Mengapa ada konsep si miskin dan si kaya? Itu semua akan disadari ketika kita mengamati. Hal-hal seperti ini lah yang dipahami dengan Analisis Sosial.

Analisis Sosial merupakan cara untuk mendalami realitas sosial dengan menghubungkannya dengan berbagai cara pandang. Biasanya, analisis sosial atau ansos digunakan untuk meneliti masalah yang ada di kehidupan sehari-hari dengan cara melihat interaksi yang terjadi untuk akhirnya memecahkan masalah tersebut. Menurut Raditya (2020), Analisis sosial sebenarnya merupakan skema interaksi antar faktor dalam rangka pemecahan masalah sosial. Dengan adanya analisis sosial ini, peneliti akan mendapat pandangan lengkap tentang suatu situasi sosial, hubungan struktural, kultural dan historis untuk mencari solusi atas permasalahan yang ada.

Terlepas dari fungsi mencari solusi, sebenarnya dengan adanya analisis sosial akan menumbuhkan rasa simpati dan empati terhadap keberadaan masyarakat lainnya. Pasalnya, pada kondisi di era saat ini yang didominasi dengan teknologi dan internet terlihat sekali bahwa setiap individu sudah mulai mengesampingkan rasa peduli terhadap orang lain. Masyarakat pada era saat ini cenderung cuek dan merasa senang dengan dunianya sendiri. Analisis sosial juga akan memahami bagaimana terjadinya dinamika antar masyarakat dan komunitas. Selain itu, dengan adanya analisis sosial masyarakat juga dengan mudah menciptakan perubahan bagi korban masalah atau bahkan lingkungan sekitarnya.

Untuk mengadakan analisis sosial dapat dilakukan dengan dua metode. Bisa dilakukan secara langsung maupun tidak langsung. Jika dilakukan secara langsung, analisis sosial akan mengamati dan melihat tentang pergaulan sehari-hari, hubungan dengan keluarga dan juga pekerjaan. Jika dilakukan secara tidak langsung, biasanya hanya memanfaatkan media yang ada. Lewat pemberitaan yang ada di televisi, koran atau bahkan sosial media (Dalyono dalam Juariyah dan Basrowi, 2010). Hal ini dilakukan untuk mengumpulkan data yang akhirnya dapat mendukung kita dalam menyelesaikan permasalahan sosial yang ada.

Perlunya analisis sosial ini telah dikatakan oleh ELSAM (Lembaga Studi & Advokasi Masyarakat) yaitu untuk identifikasi dan pemahaman masalah secara lebih seksama sampai ke tahap akar masalah dan ranting masalah. Lalu dapat digunakan untuk mendalami potensi yang ada dalam komunitas masyarakat tersebut. Selanjutnya, untuk membangun ukuran dengan lebih baik bagi kelompok yang dirugikan. Yang terakhir untuk membangun kemungkinan berupa tindakan dan upaya untuk mengubah keadaan. Dengan kata lain, melakukan analisis sosial ini akan meningkatkan kepekaan terhadap kondisi sosial masyarakat di sekitar.

Setelah melakukan analisis sosial, maka semua pertanyaan yang tadi sudah ada di awal dapat dijawab tanpa keraguan. Kita juga mampu mengkritisi keadaan masalah tersebut, melihat dan mempelajari apa yang sebenarnya perlu diperbaiki atau justru ditingkatkan. Setiap pertanyaan yang muncul dalam pikiran merupakan salah satu bentuk bahwa kita telah mampu menganalisis kehidupan atau kondisi sosial disekitar kita. Dengan begitu, secara otomatis kita pun akan memikirkan dan mempertimbangkan faktor penting yang mempengaruhi sehingga dapat berpikir kritis tanpa dikuasai oleh pemikiran pribadi serta mengasah problem solving yang kita miliki.

Daftar Pustaka

Raditya, D. (2020). Analisis Sosial Sebuah Pengantar Singkat. Diambil dari darihttps://chub.fisipol.ugm.ac.id/2020/07/07/analisis-sosial-sebuah-pengantar-singkat/

Juariyah, S. & Basrowi (2021). Analisis Kondisi Sosial Ekonimi dan Tingkat Pendidikan Masyarakat Desa Srigading, Kevamatan Labuhan Manggarai, Kabupaten Lampung Timur. Jurnal Ekonomi & Pendidikan, 7(1): 58-81.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun