Mohon tunggu...
Yoga PS
Yoga PS Mohon Tunggu... Buruh - Laki-laki yang ingin mati di pagi hari :)

Laki-laki yang ingin mati di pagi hari :)

Selanjutnya

Tutup

Catatan

Ka'bah Dekat Rumah (6): Hello Brother!

22 Juni 2014   19:28 Diperbarui: 20 Juni 2015   02:49 86
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Peta jeddah ke Madinah

Tapi tetep aja. Keterbatasan bahasa komunikasi dimana saya ga bisa bahasa arab dan dia ga ngerti bahasa inggris membuat pembicaraan kami seperti orang bisu lagi ngobrol ama orang tuli. Ga nyambung hahaha.

Saya coba berpindah tempat, berganti supir taksi. Tapi hasilnya sama aja. Saya ga bisa menjelaskan kalo saya mau naik taksi mereka ke terminal bus di kota, untuk ke Madinah. Semua minta hal yang sama: Madinah 150-200 riyal.

Setelah capek muter2, akhirnya saya ngaso dulu. Sambi berdoa dan memikirkan plan B, harus membayar 150 riyal (sekitar 600rb) untuk taksi ke Madinah.

Sambil duduk saya berdoa. Ya Allah, sudah jauh-jauh kesini masa ga bisa ke Madinah. Tolong bantuin donk. Kan mahal banget kalau belum-belum ngeluarin duit 150-200 riyal atau sekitar 600-700rb. Saya berdoa sekhusuk2-nya. Kata orang sholeh, doanya orang kesusahan itu lebih didengar Tuhan. Kebetulan saya orang susah. Susah kurus lebih tepatnya.

Ibrahim

Yo wes lah, yang penting sudah berdoa. Waktunya berusaha. Saya coba datangi lagi. Ada taksi yang lagi cari-cari penumpang. Dan saya baru ingat, di hape kan ada Tourist Language! Itu loh, applikasi android yang bisa diunduh gratis berisi percakapan sehari-hari dari berbagai bahasa seluruh dunia.

Lewat aplikasi ini ada bantuan bahasa bagi turis yang ingin bertanya hal-hal sederhana. Mulai dari berapa harga barang, sampai lokasi hotel. Dan disitu juga ada pertanyaan mengenai transportasi. Bus! Yah itu dia.

Nah kebetulan juga ada supir taksi yang jemput bola menawarkan tumpangan.

“Where is the bus station?” kata saya.

“Bus?” kata dia.

Langsung saya sodorkan hape dan saya putarkan audio translation dalam bahasa arab (aplikasi ini ada fasilitas speech dalam bahasa asing). Eh tiba-tiba ni orang langsung semangat.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Catatan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun