Mohon tunggu...
YM. Lapu
YM. Lapu Mohon Tunggu... Freelancer - Puisi, Merangkai Rasa Memeluk Jiwa

Kata-Kata Tumpah Dari Kepalaku Berceceran Dan Luber Kemana-Mana Berserakan,Kemudian menjadi kepingan di sudut ruang (yml)

Selanjutnya

Tutup

Sosbud

Bjorka, Hacker Golongan Merah Putih

14 September 2022   14:49 Diperbarui: 15 September 2022   00:10 801
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Bjorka ,Hacker Golongan Merah Putih 

Akhir-akhir ini warga net sedang dihebokan dengan kemunculan satu sosok yang kehadirnya tidak diharapkan dan tidak pernah di bayangkan tetapi tiba-tiba dia hadir sebagai sosok Anonim di media sosial dengan personal branding/ nama alias/ a.k.a bjorka.  

Yah Bjorka seorang hacker yang telah berhasil membobol beberpa situs pemerintah dan bahkan membeberkan beberapa fakta tentang tokoh public dan akhirnya nama Bjorka mendadak viral bahakan istilah hacker yang jarang sekali di sebut-sebut dalam obrolan santai menjadi topik hangat di masyrakat, bahkan  sekelompok ibu-ibu yang sedang memilih sayur yang biasanya bergosip tentang  tetangga rumah warna hijaulah, gosip tentang anak si anu yang suka pulang subuh atau kadang suka bahas soal istri pak RT yang suka keluyuran karena Pak RT lagi Dinas luar dll..Semuanya di ambil alih oleh si Peretas yang lagi viral di indonesia BJORKA. 

Nah mumpung penulis juga lagi ngak sibuk -sibuk amat, walaupun kadang suka sok sibuk sih. Lewat tulisn ini sekilas ingin membahas sedikit tentang dunia peretasan ( Hacking) dan memberikan  sedikit ulasn tentang apa motif dibalik aksinya Bjorka 

Baca juga: Senja Terusik

Hacker itu Apa sih? Apa dia sejenis mahkluk hidup dari planet Mars?  atau organisme yang hanya bisa dilihat pakai mikroskop?. Oh atau sejenis virus baru yang bermutasi dari Covid-19? atau dia jelmaan pesulap merah? atau mungkin juga dia bagian dari jaringan 303 kaisar Sambo?  Mumet kan? daripada mumet lanjut baca. 

Hakcking/Hacker 

Saya pernah membaca salah satu artikel yang menjelaskan secara sederhana bahwa Hacking adalah Kegiatan menerobos suatu program atau jaringan komputer dengan tujuan tertentu. Jadi kalo menerobos lampu merah tidak masuk dalam golongan hacking ya atau menerobos antrian BBM kalo itu sih lebih cocok di pakai istilah k****g a***r. 😂

Jadi kalo bahasa orang sekolahan bilang  Hacking adalah tindakan menemukan titik entri yang mungkin ada dalam sistem komputer atau jaringan komputer dan hingga berhasil mengambil alih. Hacking biasanya dilakukan untuk mendapatkan akses tidak sah ke sistem komputer atau jaringan komputer, baik untuk membahayakan sistem atau mencuri informasi sensitif yang tersedia pada komputer. 

Ada juga istilah lain yang beda arti dan manfaatnya yaitu Ethical Hacking. Ethical hacking adalah tindakan hacking yang dilakukan atas izin dan atas sepengetahuan pemilik. Sedangkan Hacking sendiri memiliki pengertian menembus keamanan sistem suatu jaringan komputer dengan cara apapun.

Baca juga: Kopi Senja

Sampai di sini udah paham lah, kalo belom seruput kopinya biar lempeng otaknya. Oke kita kancutan..  eh tuh belum seruput kopi dari tadi nulis mulu  
Oke kita lanjutkan.. 

Nah klo Hacker itu et..sabar ingat bukan Weker ya.. Hacker bacanya Heker jelas ya? Nah Kalo Weker, tuh kan keseleo.  
Ok Kalo Hacker itu adalah orangnya atau orang yang melakukan kegiatan hacking kalo dari banyak sumber yang saya baca sih kesimpulannya Hacker itu adalah  seseorang yang menggunakan kemampuan programming dan IT untuk menyelesaikan sebuah permasalahan

Berarti sudah jelas sekarang si Bjorka itu orang yang melakukan kegiatan atau tindakan menerobos sebuah program atau sistem jaringan pada komputer. Nah dia jenisnya apa? Kalo dari berita yang beredar Bjorka ini bukan masuk dalam golongan Ethical Hacking kan dia ngak izin pemerintah dulu atau minta Restu ke Kominfo. 

Dalam dunia Hacking ada tiga jenis Hacker kalau kita lihat dan kita tinjau dari cara mereka melakukan aksinya 

1. Golongan Hitam (Black Hat/Topi Hitam) 

Hacker golongan hitam bukan di lihat dari warna kulitnya yah tapi dari motivasinya melakukan Hacking. Golongn hitam ini menerobos sistem komputer untuk tujuan dan niat buruk entah itu mencuri data pribadi, mengunci akses ke website tertentu, memeras orang yang di hacking. Bahkan mencuri data nasabah Bank untuk  menguras tabungan ataupun Credit Card. 

2. Golongan Putih ( White Hat/topi putih) 

Hacker golongan putih masuk kedalam sebuah sistem untuk melakukan percobaan mereka ini biasanya Progammer, developer atau ahli dalam teknologi tetapi tidak menyalahgunakan kemampuanya. Dam mereka melakukan peretasan atas izin dari pemilik sistem komputer atau sistus web untuk melakukan uji coba keamanannya atau bahasa kerennya Cyber Security. 

3. Golongan Abu-abu (Gray Hat) 

Golongan Ini bukan  karena campuran  Hitam dan putih terus  jadi abu-abu. Kalo ngoplos cat bisa kali.
Golongan abu-abu ini masuk dalam website atau jaringan komputer milik orang lian tanpa Izin tapi bukan untuk tujuan jahat. Jadi kalau golongan ini sudah berhasil membobol sistem mereka akan memberi tahu pemilik sistem atau web letak kelemahan keamanan dari sistem atau web tersebut. 

Sampai sini sudah paham lah ya..
Mana kopinya udah tinggl setengah gitu
Masa ngak paham-paham.
Terus motivasi Dari si Bjorka membobol sistem pemerintahan dan juga kominfo 

Bjorka Hacker Golongan Merah Putih

Menurut saya Bjorka tidak masuk dalam golongan putih, golongan hitam, atau golongan abu-abu kalo saya boleh memberikan istilah baru Bjorka ini Hacker golongan  Merah Putih .. iya sabar ngak perlu ngedumel dulu atau marah sama saya karena kasih istilah itu, santai saja... Ini kan cuman istilah
Kenapa saya kasih Istilah itu karena Bjorka membobol sistem untuk menguak rahasia di Bangsa ini. Beberapa rahasia yang selama ini tertutup sudah mulai terbuka tirainya. 

Kalo menurut saya Bjorka ini sebenarnya orang baik yang muak dengan situasi Bangsa ini. Orang pintar dan berpotensi tetapi pernah dikecewakan, atau kalaupun dia bukan orang indonesia. Sangat mungkin sekali dia memiliki hubungan secara emosional dengan orang indonesia.
Penasaran kan siapa dia?  Kalau saya sih penasaranya rahasia apalagi yang akan dia ungkap. 

Oke untuk saat ini kita sampai di sini dulu, nanti kalo ada perkembangan kita Update lagi. ok Coy..?!!

Cikarang, 14 Sep 2022
YM.Lapu

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Sosbud Selengkapnya
Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun