Manchester City lolos ke semifinal dan akan menantang Real Madrid sang juara bertahan. Dan ini adalah ulangan semifinal musim lalu.
Ya, musim lalu City kalah menyakitkan dari Madrid. Unggul 4-3 pada leg pertama di Etihad Stadium, di leg kedua City sempat unggul 1-0 sampai menit 90. Madrid lalu mencetak dua gol di menit akhir dan masa tambahan waktu. Agregat jadi imbang dan harus dilanjutkan ke perpanjangan waktu dimana Madrid kembali mencetak gol lewat Karim Benzema.
Uniknya lagi, di perempatfinal musim mlalu, Madrid juga menyingkirkan Chelsea di perempatfinal, hal yang sama dengan yang barusan kemarin mereka lakukan kemarin malam.
Semifinal lainnya akan tergelar deby kota Milan, mengulangi kenangan derby di semifinal Liga Champions 2003 juga perempatfinal Liga Champions 2005, AC Milan melawan Inter Milan.
Inter Milan memastikan lolos semifinal setelah di leg kedua menahan Benfica 3-3 di Stadion San Siro Milan.
Inter menjalani leg kedua dengan cukup solid. Unggul agregat dua gol, mereka bahkan mencetak gol lebih dulu melalui Nocolo Barella di babak pertama. Gol tersebut lantas dibalas oleh sundulan Frederik Aursenes jelang akhir babak pertama.
Babak kedua Lautaro Martinez menambah keunggulan Inter, disusul gol ketiga oleh Joaquin Correa. Menit 78 Inter unggul 3-1 dan agregat 5-1.
Benfica sedikit melawan dan mampu mencetak gol menit 86 melalui Antonio Silva dan menit 90+5 melalui Peter Musa. Namun waktu sudah tidak ada lagi yang tersisa, Inter menang agregat 5-3.
Dan here we go, derby della Madonina di semifinal Liga Champions 2023.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H