Mohon tunggu...
heru suti
heru suti Mohon Tunggu... Administrasi - Merdeka

Menulis untuk menghasilkan tulisan

Selanjutnya

Tutup

Bola Artikel Utama

Drama Enam Gol, Drama Penalti, Messi Akhirnya Angkat Trofi Piala Dunia

19 Desember 2022   05:52 Diperbarui: 19 Desember 2022   08:45 1459
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Timnas Argentina, juara dunia 2022 (Foto: FIFA via cnbcindonesia.com)

Dramatis, final Piala Dunia dengan drama enam gol dalam 120 menit dan dilanjutkan dengan adu penalti. Argentina memenangi adu penalti dan kembali menjadi juara dunia setelah terakhir kali tahun 1986.

Messi akhirnya mampu memberikan gelar tertinggi bagi negaranya. Melengkapi karier cemerlangnya yang mungkin sebentar lagi akan berakhir.

Perancis yang dua kali comeback, di waktu normal dan perpanjangan waktu, gagal mengulanginya di babak adu penalti dan harus merelakan gelarnya diambil oleh Messi dan Argentina.

Final Piala Dunia Qatar 2022, juara bertahan Perancis melawan Argentina.

Perancis turun dengan semua pemain intinya, termasuk mereka yang dikabarkan tidak fit karena sakit.

Sementara Argentina juga menurunkan pemain yang selalu tampil baik di Qatar 2022, termasuk Angel di Maria yang di beberapa laga terakhir dicadangkan karena faktor kebugaran.

Pelatih Lionel Scaloni tampaknya masih berharap tuah Di Maria yang mencetak gol tunggal di final Coppa America tahun lalu. Sebuah gol yang mengakhiri penantian panjang akan gelar internasional yang sudah terlalu lama tak mereka dapatkan.

Kali ini Di Maria bermain di sayap kiri.

Argentina mengawali pertandingan dengan agresif dan mendapatkan beberapa peluang di sepuluh menit pertama. Sementara Mbappe baru mendapatkan bola di menit 13, itu pun gagal membahayakan gawang Emiliano Martinez

Theo Hernandez, entah karena grogi atau memang gagal fokus, baru seperempat jam sudah membuat dua kali blunder yang membahayakan gawang sendiri

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun