Melihat dari beberapa novel yang sudah ia terbitkan dan apabila kita melihat dari latar tempat yang mendominasi di luar negeri. Kita dapat menerka bahwa Ilana Tan sekiranya pernah mempunyai pengalaman di berbagai negara tersebut. Bagaimana bisa kita dapat menebak dengan mudah? Jika kita perhatikan lebih teliti, ia menuliskan latar di luar negeri yang sebenarnya sulit untuk dituliskan apabila kita tidak pernah mendatanginya langsung. Ilana Tan menggunakan bahasa yang cukup sederhana, sehingga kita dapat memahaminya dengan mudah. novel-novelnya pun sebagian besar bertemakan percintaan yang tak awam terdengar di telinga kita, sehingga mudah untuk masuk dalam kehidupan kita.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H