Eks Jenderal Kopassus ini mengatakan sedikitnya ada puluhan perwakilan organisasi yang hadir, diantaranya, FWJ Indonesia, KWRI, PWRI AWDI, KO-WAPPI, MIO, SPMI, AWIBB, IPJI, AJNI, FWBB, PPRI, GWI nya, dan FPII.
Dia juga menyebut peran jurnalis dalam kehidupan bernegara menjadi corong utama maju atau hancurnya suatu bangsa.
"Senjata yang ampuh digunakan anak-anak ku para wartawan adalah penanya. Sekali mereka menorehkan tintanya dan dijadikan sebuah pemberitaan, maka dunia akan mengetahuinya. Itulah hebatnya wartawan. "Ujarnya.
Sebagai pilar keempat demokrasi, Ketua PWRI Bogor Rohmat Selamat menyampaikan kegiatan positif yang mengevaluasi kinerja profesi wartawan ini merupakan contoh positif guna penyatuan para organisasi, media serta jurnalis kedepan.
"Refleksi akhir tahun 2024 yang di inisiasi oleh FWJ Indonesia merupakan langkah konkrit dan ril bahwa hal ini merupakan bentuk kepedulian sesama hingga kita semua yang berprofesi jurnalis mampu menyatukan persepsi yang sama. Trimakasih kepada Ketum FWJ Indonesia. "Harap Rohmat.
Dia berharap kepada seluruh organisasi dan Insan Pers agar selalu kompak dan solid sehingga muncul kekuatan baru di era berikutnya untuk menjalankan tugas dan fungsinya. Lanjut Rohmat, selain menyajikan pemberitaan, jurnalis juga harus bisa mendidik kepekaan dan berbagai aduan masyarakat dengan tulisannya demi membangun Bangsa.
"Trimakasih Ketum FWJ Indonesia telah Sukses Gelaran Refleksi akhir Tahun 2024 dan Tetap kompak, tetap solid, tetap konsisten, tetap semangat serta tetap menjaga nama baik dan semoga insan pers 2025, lebih Sejahtera dan BERMARTABAT. "pungkas Ketua PWRI.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H