Menggerakkan Penduduk: Propaganda Nazi digunakan secara efektif untuk menggerakkan penduduk Jerman agar mendukung perang penaklukannya hingga akhir masa pemerintahan rezim Nazi. Propaganda juga penting dalam memotivasi mereka yang melaksanakan pembantaian massal terhadap kaum Yahudi Eropa dan korban rezim Nazi lainnya.
Kementerian Pencerahan dan Propaganda Masyarakat: Setelah Nazi naik ke tampuk kekuasaan pada tahun 1933, Adolf Hitler mendirikan Kementerian Reich untuk Pencerahan dan Propaganda Masyarakat yang dipimpin oleh Joseph Goebbels. Tujuan dari kementerian ini adalah memastikan bahwa pesan-pesan Nazi berhasil disampaikan melalui seni, musik, teater, film, buku, radio, materi pendidikan, dan pers.
Volksstrum: Memasuki 1944, ketika Jerman sudah mendekati kekalahan, Goebbels menginisasi pembentukan Volksstrum, semacam laskar rakyat, pada 18 Oktober 1944. Perekrutan di Volksstrum mulanya sukarela, tetapi ketika Uni Soviet mulai mengepung Berlin, semua warga diwajibkan angkat senjata
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H