Netizen sendiri merupakan orang yang aktif yang memperhatikan atau bahkan terlibat dalam menggunakan media sosial, atau yang dulu sering disebut sebagai warganet. Netizen berasal dari berbagai kalangan, mulai dari anak remaja, mahasiswa, bahkan sampai orang tua. Netizen tidak hanya sekadar pengguna Internet, akan tetapi dia merupakan komponen penting dan aktif dalam menyempurnakan Internet.Â
Netizen kerap kali menanggapi, menyuarakan pendapat bahkan mengkritik setiap berita atau postingan dari media maupun seseorang yang bagi mereka itu baik dan tidak baik. Jadilah netizen yang bermanfaat bagi diri sendiri, ke sesama netizen, bahkan ke masyarakat dunia nyata.
Sebagai mahasiswa yang memiliki peran penting dalam menjadi netizen, kita harus pandai dan bijak dalam memilah dan menerima apa yang baik sebagai pengguna aktif media sosial. Dan diharapkan mampu memberikan edukasi kepada masyarakat tentang pentingnya mengenai apa yang perlu diambil dari media sosial dan yang tidak perlu. Dan menyadarkan masyarakat mengenai dampak dari menggunakan media sosial.Â
Media sosial mempunyai dampak negatif dan positif bagi lingkungan sekitar masyarakat. Seperti banyak sekali berita hoax yang tersebar di sekitar, menjauhkan orang yang sudah dekat dan sebaliknya, interaksi secara tatap muka yang cenderung menurun, membuat masyarakat menjadi kecanduan terhadap internet, menimbulkan konflik, masalah privasi, banyaknya penipuan, rentan terhadap pengaruh buruk orang lain.Â
Ada juga sisi positif yang perlu diambil dari menggunakan media sosial seperti memudahkan kita dalam berinteraksi jarak jauh dengan banyak orang, memperluas pergaulan, jarak dan waktu bukan lagi menjadi masalah, lebih mudah dalam mengekspresikan diri, penyebaran informasi dapat berlangsung secara cepat, dan biaya yang dikeluarkan cenderung lebih murah.
Selain itu, kita juga tidak diperkenankan untuk berlebihan dalam menggunakan media sosial karena akan memberikan dampak buruk bagi lingkungan sekitar seperti berkurangnya waktu tidur yang diakibatkan terlalu lama menghabiskan waktu untuk bermain media sosial, serta lebih suka bermain media sosial daripada menghabiskan waktu bersama teman maupun keluarga, kurang adanya pergaulan karena terlalu sibuk dengan dunia Maya dan hal itu dapat memengaruhi pola hidup normal bagi pengguna media sosial. Dengan kata lain kita harus bijak dalam menggunakan media sosial baik untuk urusan pribadi maupun untuk masyarakat.
Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana
Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI