1. Bersihkan saluran air
Sebaiknya, lakukan pembersihan selokan dari sampah-sampah yang bisa menghambat laju air. Ini merupakan tindakan sederhana, tetapi sangat bermanfaat guna mencegah terjadinya "antri" air masuk ke saluran air.
2. Penghijauan
Meskipun lahan sempit, kita bisa lakukan upaya penghijauan melalui media tanaman di pot. Baik pula jika memungkinkan untuk menyisakan lahan kecil di halaman rumah untuk tumbuh berbagai tanaman, sekaligus berfungsi sebagai resapan.
Tentu, masih ada banyak hal yang bisa dilakukan untuk mendorong upaya preventif agar tidak terjadi banjir. Termasuk di dalamnya, adalah secara terus menerus mengedukasi semua orang, kecil dan dewasa, untuk membuang sampah pada tempatnya.Â
Hujan bulan Januari, cukup sepi. Meskipun demikian, hati tetap ramai di tengah kehangatan anggota keluarga yang berkumpul menyikapi pandemi.
Salam sehat!
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H