Coach Bojan Hodak kini menjadi pelatih yang mendapatkan banyak perhatian setelah membawa Maung Bandung keluar sebagai juara Liga 1 musim lalu.
Persib Bandung meraih juara setelah mengalahkan Madura United di partai final dengan agregat 6-1. Melihat statistik musim lalu, Persib Bandung juga menjadi tim dengan kekalahan yang terbilang paling sedikit yakni hanya empat kali.
Sehingga jika mmengukur statistik pertandingan yang sudah dilakoni Persib Bandung dalam asuhan Bojan Hodak selama satu setengah musim di BRI Liga 1 yang berjalan, baru mengalami 4 kali kekalahan. Sementara musim ini Persib bandung kembali menunjukkan hasil yang baik.
Menutup paruh musim tanpa kekalahan adalah hasil yang sangat positif yang hanya didapatkan oleh Persib Bandung musim ini. Tim Maung Bandung hanya dipepet oleh dua tim yang juga mendapat jumlah kekalahan yang minim yakni PSM Makassar dan Persebaya Surabaya.
Pertandingan penutup paruh musim Persib Bandung berlangsung semalam di Stadion Manahan Solo melawan tuan rumah Persis Solo dengan hasil akhir 0-1 utuk kemenangan Persib.
Meski tampil cukup baik dan menekan pemainan pada babak pertama, Persis Solo harus mengakui keunggulan Persib setelah sundulan Tyronne Del Pino merobek gawang Muhammad Riyandi di awal babak kedua.
Kemenangan atas Persis Solo membawa Persib Bandung memuncaki Klasemen Liga 1 dan menggeser singgasana Persebaya yang cukup lama ditempatinya. Persebaya harus turun ke posisi kedua setelah dikudeta oleh Persib tadi malam.
Persib Bandung keluar sebagai pemegang tahta paruh musim BRI Liga 1 Â dengan total 38 poin yang diraih, disusul Persebaya di posisi kedua dengan 37 poin dan Persija di posisi ketiga dengan total 31 poin.
Capaian yang diraih David da Silva dan kawan-kawan menjadi catatan bagi tim-tim yang lain untuk terus berbenah menghadapi laga pada pada setengah musim yang tersisa.
Kita semua akan menunggu, apakah tim Maung Bandung akan mampu bertahan sebagai tim tak terkalahkan hingga aksir musim atau tidak?
Tim manakah yang akan kembali menunjukkan kepada Persib bandung bahwa bola itu masih bundar?