Banyaknya siswa dalam satu kelas juga bisa membuat siswa belajar dalam kondisi yang tidak menyenangkan. Misalnya suasana yang berisik, ruangan yang panas, siswa yang tidak disiplin dan mengganggu siswa lain.Â
Terlebih lagi, setiap anak punya ketertarikan berbeda pada mata pelajaran yang dipelajari. Ada yang lebih tertarik mempelajari bahasa daripada pelajaran dengan rumus dan hitungan. Banyaknya materi yang harus dipelajari menyulitkan anak yang tertarik mendalami mata pelajaran tertentu.Â
Karena lebih tertarik dengan mata pelajaran tertentu, maka anak menjadi tidak semangat menjalani proses belajar sehingga hasil belajarnya lebih rendah daripada potensi yang ia miliki. Padahal memberikan anak kesempatan mendalami mata pelajaran yang ia sukai, bisa membuat anak menunjukkan potensinya.Â
Minat belajar memberikan motivasi yang kuat pada proses belajar siswa, mengarahkan mereka pada tujuan pembelajaran, dan membantu mencapai kesuksesan akademik.
Kesulitan belajar anak ditambah lagi dengan kurangnya dukungan dari orang tua. Banyak orang tua yang merasa cukup anaknya mendapat pelajaran di sekolah dan tak merasa perlu mengajari anak di rumah. Anak dibiarkan sendiri mengerjakan tugas-tugas sekolah yang tidak dimengerti.
Komunikasi aktif antara orangtua dan anak tidak terjalin dengan baik sehingga membuat anak makin malas untuk belajar. Sementara orang tua sibuk mencari uang atau melakukan aktivitasnya sendiri. Tanpa peduli dengan usia, tumbuh kembang anak dan problematika anak.Â
Lalu bagaimana solusi agar anak bisa belajar dengan baik dan sukses secara akademik? Memasukkan anak ke bimbingan belajar online bisa menjadi satu solusi. Sebagai lembaga pendidikan yang bersifat nonformal, kursus bisa menjadi alternatif untuk meningkatkan keahlian atau bahkan belajar ilmu baru dengan waktu yang relatif singkat. Apalagi, saat ini sudah banyak kursus online dengan berbagai pilihan  keahlian.
Jika mengikuti kursus online anak bisa belajar dengan menyenangkan karena kursus online bisa dilakukan di manapun yang menghindarkan anak dari kebosanan. Siswa dalam kursus online jumlahnya sedikit, bahkan ada yang one on one sehingga membuat anak bisa lebih fokus dalam belajar.Â
Materi pelajaran kursus online yang bisa dipilih sesuai kebutuhan membuat siswa bisa memilih mengikuti kursus dengan pelajaran yang diminatinya. Seperti bimbingan belajar Sinotif yaitu bimbingan belajar spesialis matematika, fisika dan kimia.Â