Mohon tunggu...
Ya Yat
Ya Yat Mohon Tunggu... Penulis - Blogger

Penyuka MotoGP, fans berat Valentino Rossi, sedang belajar menulis tentang banyak hal, Kompasianer of The Year 2016, bisa colek saya di twitter @daffana, IG @da_ffana, steller @daffana, FB Ya Yat, fanpage di @daffanafanpage atau email yatya46@gmail.com, blog saya yang lain di www.daffana.com

Selanjutnya

Tutup

Olahraga Pilihan

Tour de Flores 2016 Dibuka, Larantuka Berpesta

18 Mei 2016   22:34 Diperbarui: 18 Mei 2016   23:18 221
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

[caption caption="Pak Rizal Ramli disambut (dok.yayat)"][/caption]

Para jurnalis dan pejabat setempat yang telah bersiap di bandara Larantuka, bergegas ke tepi landasan. Pesawat Wings Air dari Kupang tujuan Larantuka telah tiba di bandara. Ada penumpang spesial di pesawat itu. Ia adalah Menko bidang martim dan sumber daya, pak Rizal Ramli. Saya juga ada di pesawat itu, kalo pak Rizal Ramli datang ke Larantuka untuk meresmikan pembukaan Tour De Flores, saya datang untuk meliputnya.

Saat saya naik ke pesawat ini di Kupang, pak Rizal Ramli belum masuk ke pesawat. Panitia yang menyiapkan tiket untuk saya memang sudah bilang bahwa saya ke Larantuka satu pesawat dengan pak Rizal Ramli. Saya tak melihat penampakan pak Rizal Ramli di pesawat, saya pikir pak Rizal Ramli akan naik dengan pesawat lain. Saat turun pesawat, saya baru tau pak Rizal Ramli ada di pesawat itu dan duduk di belakang. Sehingga ia yang pertama turun dari pesawat.

Bandara Larantuka kecil saja, maklum bandara ini bandara domestik dan bukan bandara Internasional. Penyambutan pak Rizal Ramli membuat beberapa penumpang bertanya... ini ada apa. Banyak yang tidak tahu bahwa ada mentri yang datang ke Larantuka. Saya turun setelah pak Rizal Ramli dirubung para jurnalis dan pejabat yang menyambutnya.

[caption caption="Menyambut Pak Rizal Ramli (dok. Yayat)"]

[/caption]

Upacara penyambutan yang penuh dengan tata cara setempat diadakan khusus untuk pak Rizal Ramli. Di pinggir landasan, Pemuka adat Larantuka mengemukakan kebahagiaannya bahwa pak Rizal Ramli berkenan hadir membuka hajatan internasional yang diadakan di kota ini. Secangkir minuman anggur dan selinting tembakau dibalut kulit lontar diberikan pada pak Rizal Ramli. Pak Rizal Ramli menyambutnya dengan sukacita.

Selesai acara penyambutan, saya dan teman-teman jurnalis bersama teman-teman dari dinas kemaritiman bergegas menuju lokasi acara pembukaan Tour De Flores.. di taman kota. Persiapan penyelenggaraan acara masih dilakukan saat kami datang. Ada paduan suara yang melakukan gladi resik dan persiapan lainnya. Ratusan kursi plastik untuk para undangan berjajar rapi.

Hari makin sore.. satu persatu undangan hadir.. lalu terlihat beberapa pemuda memakai baju untuk balap sepeda. Mereka adalah peserta Tour de Flores 2016. Makin sore makin banyak peserta yang datang. Acara pembukaan dijadwalkan jam 5 sore waktu setempat.. saya lirik jam sudah jam 5 lewat. Pak Rizal Ramli belum datang, mungkin pak Rizal Ramli masih banyak urusan. Masyarakat memenuhi lokasi acara. 

[caption caption="peserta Tour De Flores (dok.yayat)"]

[/caption]

Hampir jam setengah enam akhirnya pak Rizal Ramli tiba. setelah kata sambutan dari beberapa pejabat, pak Rizal Ramli dapat giliran untuk memberikan kata sambutan. Pak Rizal Ramli bilang bahwa ia tak menyangka Tour De Flores bisa berlangsung di Larantuka. Tour De Flores adalah kompetisi internasional pertama yang dilangsungkan di Indonesia Timur. Maka wajar pak Rizal Ramli dan masyarakat Indonesia Timur bahagia. Pak Rizal Ramli ingin Tour De Flores bisa diadakan tiap tahun... jadi acara tahunan maksudnya.

Saya berharap harapan pak Rizal Ramli akan terlaksana karena efek dari penyelenggaraan kompetisi internasional seperti ini sangat besar untuk daerah penyelenggaranya. Pariwisata daerah setempat akan dikenal oleh dunia internasional dan pemasukan dari pariwisata cukup besar jumlahnya. Sungguh bermanfaat untuk daerah ini. Semoga saja bila Tour de Flores dilangsungkan lagi tahun depan, saya bisa datang untuk meliputnya lagi.

Gendang ditabuh pak Rizal Ramli 13 kali tanda dibukanya Tour De Flores 2016. Tepuk tangan membahana. Besok akan dimulai kompetisi balap sepeda Tour De Flores yang melahap 150 km. Masyarakat Larantuka tumplek di taman kota. Mereka berbondong datang dengan keluarganya. Pesta pembukaan Tour De Flores bukan hanya jadi acara seremonial untuk para peserta kompetisi yang berasal dari 28 negara. Tapi acara ini adalah pesta rakyat Larantuka. Hiburan kesenian khas Flores disajikan di atas panggung. Penjual makanan diserbu pengunjung. Ini pesta.

Para peserta balap sepeda kembali ke hotelnya sebelum acara selesai. Besok mereka akan berlaga, malam ini mereka harus full istirahat demi menjaga stamina. Para peserta pergi diiringi tatapan kagum masyarakat. Kagum dengan fisik mereka yang bugar, kagum dengan olahraga yang mereka geluti dan kagum dengan ketampanan para peserta. Saya... sama kagum dengan mereka.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Olahraga Selengkapnya
Lihat Olahraga Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun