Mohon tunggu...
Ya Yat
Ya Yat Mohon Tunggu... Penulis - Blogger

Penyuka MotoGP, fans berat Valentino Rossi, sedang belajar menulis tentang banyak hal, Kompasianer of The Year 2016, bisa colek saya di twitter @daffana, IG @da_ffana, steller @daffana, FB Ya Yat, fanpage di @daffanafanpage atau email yatya46@gmail.com, blog saya yang lain di www.daffana.com

Selanjutnya

Tutup

Otomotif

Valentino Rossi, Tentang Desmosedici GP12 dan Pensiun

12 Januari 2012   07:02 Diperbarui: 25 Juni 2015   20:59 826
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

[caption id="attachment_155487" align="aligncenter" width="597" caption="Duo Ducati, Valentino Rossi dan Nicky Hayden di Wrooom (dok.MotoGP.com)"][/caption]

Ajang tahunan ducati, Wrooom, sejak Senin kemarin telah dilangsungkan di Madonna di Campiglio ski resort, Italia. Duo Ducati Valentino Rossi dan Nicky Hayden hadir di situ. Selain itu hadir juga pembalap F1 Ferarri, Fernando Alonso. Biasanya di acara itu Ducati akan memperlihatkan motor yang akan digunakan duo Ducati di musim ini, namun kali ini acara itu tidak dilakukan.

Ducati baru akan memperlihatkan Desmosedici GP 12 saat tes resmi di Sepang Malaysia pada 31 Januari 2012 nanti. Lah kenapa ya? Apa karena motornya belum siap? Filipo Preziosi bilang bahwa kondisi motor sudah siap dan 90 % parts nya baru. Secara kasat mata tampilan Desmosedici GP 12 memang bisa menipu karena sama dengan tampilan motor musim lalu. Tapi motor itu sudah didesain ulang.

Hal ini diperjelas dengan kata-kata Rossi saat jumpa pers di Wrooom selasa kemarin. Katanya, “Tahun ini Preziosi telah membangun sebuah motor yang berbeda. Mereka telah memberi usaha yang besar saat tes musim dingin. Saya sudah mengunjungi pabriknya dan melihatnya lewat computer, cantik sekali.” Cuma rider sejati yang bilang bahwamotor balap itu cantik hehehehe.

“Tes pertama besok akan penting, tapi kondisi motor sangat berbeda dengan motor yang kemarin. Mungkin sulit untuk langsung kompetitif di tes pertama, tapi kami punya informasi bagus untuk dikerjakan dan kami siap untuk tes pertama.” begitu lanjutnya lagi.

“Hal penting lainnya yang berpengaruh pada kecepatan motor adalah membuat ban bisa bekerja dengan semestinya. Jadi bersama Preziosi kami mencoba melakukan sesuatu akan ban bisa bekerja sebaik mungkin.” Okehlah mas Vale.

[caption id="attachment_155491" align="aligncenter" width="597" caption="Nicky Hayden dan Valentino Rossi, bukan sedang saling ancam (dok.MotoGP.com)"]

13263519261934716570
13263519261934716570
[/caption]

Banyak rumor beredar tentang pensiunnya Rossi. Hal ini berawal saat jumpa pers itu Rossi berkomentar tentang kondisi saat musim 2013 nanti ketika para pebalap akan mendapat kontrak baru. Kontrak Rossi dengan Ducati sendiri berakhir tahun ini.

Dia bilang, “Saya ingin menolong Ducati meraih sesuatu baru kemudian berhenti, tapi saya butuh setidaknya sebuah kontrak lagi, paling tidak untuk 2 tahun ke depan.” Menurut saya kalimat ini masih terlalu absurd untuk diartikan bahwa Rossi ingin pensiun di 2014. Atau saya yang tidak mau menerima kenyataan barangkali ya? Heheheheh.

Di jumpa pers itu Rossi juga mengomentari performanya tahun lalu. Katanya, “Musim lalu memang jelek sekali karena sejak tes pertama kami menyadari bahwa musim ini (2011) akan sangat sulit. Setelah 3 lap kami tahu bahwa kami tidak akan memenangkan balapan yang pertama, tapi sekarang situasinya berubah kok, saya fit nih.” Horeeee…

Vale melanjutkan lagi, “Mental saya sedang tajam hari ini dan kami masih punya waktu 2-3 minggu sebelum tes Sepang. Saya siap untuk tes itu. Saya senang bekerja dengan Ducati walaupun hasilnya masih jauh dari yang diharapkan. Suasananya menyenangkan dan kami percaya dengan yang kami kerjakan.” Ya, memang crew Ducati itu kompak, mereka membuat suasana tetap menyenangkan walau sedang stress berat.

Perfoma Rossi yang jelek tahun lalu membuat banyak orang meragukan ia bisa menjadi juara dunia lagi. Tentang ini Rossi berkata, “Meraih gelar juara dunia tahun ini cukup sulit karena selisih waktu tahun kemarin sangat besar. Target kami adalah menyelesaikan masalah dan memotong selisih waktu agar dekat dengan Yamaha dan Honda serta mencoba kompetitif untuk meraih kemenangan”.

“Saya tidak ingin mengatakan dari sekarang bahwa saya tidak bisa bertarung untuk meraih gelar juara dunia, tapi saya harus realistis. Masih ada selisih waktu 1.5 detik yang harus kami pangkas. Target kami adalah bisa mendekati tim lain dan bertarung dengan mereka. Ini tujuan kami”

Nah jadi Vale nggak mau banyak omong dulu mengenai gelar juara. Sebuah hal yang wajar sih mengingat Vale sudah 7 kali meraih gelar juara premiere (eh sudah pada tahu kan?). Tentu sikapnya berbeda dengan yang baru sekali atau dua kali meraih gelar juara dunia. Bukan nyindir rider lain lho ini.

[caption id="attachment_155488" align="aligncenter" width="597" caption="Valentino Rossi dan Filipo Preziosi di Wrooom (dok.MotoGP.com)"]

132635143966417082
132635143966417082
[/caption]

Jika Valentino Rossi positif menghadapi tes resmi Sepang tidak begitu yang terjadi dengan Nicky Hayden. Nicky Hayden mengalami kecelakaan saat sedang latihan Desember lalu. Padahal ia melakukan latihan ini setelah dirinya merasa baru pulih dari cedera pasca balapan di Valencia.

Cederanya sih tidak terlalu parah, ada beberapa tulang yang patah di bahunya tapi masa pemulihan yang harus ia jalani membuat Hayden tidak tahu apakah ia bisa menjalani tes Sepang akhir Januari ini. Tergantung bagaimana keputusan dokternya.

Saat jumpa pers kemarin ia mengatakan, “Saya lebih baik sekarang, sudah 2 minggu sejak kecelakaan itu dan saya sudah menyingkirkan pengaman bahu saya. Memang masih sakit karena ada 3 tulang yang patah, saya hanya membutuhkan waktu pemulihan.”

“Target saya adalah bisa ikut tes motor di Sepang, ini penting buat saya karena saya tak ikut tes di Valencia tahun lalu.Tahun 2011 memang merupakan tahun yang sulit bagi saya pribadi dan tim. Ducati ingin membuat motor yang tidak hanya bisa dikendarai oleh satu rider tapi juga semua rider (maksudnya semua rider bisa menang kalau menunggang Ducati). Ducati adalah satu-satunya tim dengan dua juara dunia di dalamnya. Menyenangkan bisa bekerja dengan Valentino.”

Nah jadi untuk selanjutnya lihat saja hasil tes Sepang nanti. Semoga memang hasilnya lebih baik dari tahun lalu, kalau hasilnya ternyata tetap sama, atau bahkan lebih buruk bagaimana? Hmmmm…. (garuk-garuk tangki bensin).

Sumber : Crash.net

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Otomotif Selengkapnya
Lihat Otomotif Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun