Mohon tunggu...
Faras Mentari Rasidin
Faras Mentari Rasidin Mohon Tunggu... -

Bersyukur diciptakan sebagai manusia dan ingin bermanfaat bagi banyak manusia lainnya. Saat ini berbakti dengan menjadi guru untuk anak-anak sekolah dasar. Senang belajar tentang banyak hal kepada siapa saja yang mau membagi ilmunya. Mempunyai banyak impian, salah satunya membangun taman yang benar-benar taman, tempat membaca bagi semua. Sedang belajar berbagi (termasuk juga perasaan) lewat tulisan.

Selanjutnya

Tutup

Humaniora

18 Tingkatan Manusia di Akhirat (bagian 1)

22 Oktober 2010   23:32 Diperbarui: 26 Juni 2015   12:11 1540
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Humaniora. Sumber ilustrasi: PEXELS/San Fermin Pamplona

Mereka adalah salah satu dari 7 golongan yang akan mendapatkan naungan pada hari kiamat. Sebagaimana di dunia mereka menaungi rakyatnya dengan keadilan, maka di akhirat Allah pun menaunginya dengan keadilan dan rahmat-Nya.

Peringkat Keenam : Mujahidin yang Berjihad di Jalan Allah

Mereka adalah para tentara Allah yang menegakkan agama-Nya, menghancurkan musuh-musuhNya dan menjaga kehormatan Islam. Mereka akan mendapat limpahan pahala dari setiap orang yang dilindunginya, dengan jihadnya maka orang-orang dapat beribadah dengan tenang.

Para mujahidin mendapatkan keutamaan yang tinggi disebabkan beratnya beban yang harus mereka pikul. Sungguh saat mereka berjihad, banyak diantara mereka yang meninggalkan kesenangan dunia mereka, harta mereka, istri dan anak-anak mereka. Medan jihad itu sendiri merupakan tempat yang sulit dan tidak mengenakkan, perjalanan yang sangat meletihkan, diterpa dengan cuaca panas menyengat, dingin yang menggigil, ditambah dengan musuh yang menakutkan, kelebatan pedang, desingan peluru, cabikan dan tusukan tombak dan banyak lagi suasana menegangkan, hingga medan ini hanya dihuni oleh mereka benar-benar memiliki azam dan iman yang tinggi.

Dalam Al Qur'an dan sunnah, banyak disebutkan tentang keutamaan dan keistimewaan mereka, terlebih mereka yang telah mencurahkan harta dan jiwa mereka hingga gugur saat melawan musuh-musuhnya. Allah menjanjikan bahwa mereka akan mendapatkan 100 derajat di surga, jarak antara satu derajat dengan derajat lainnya seperti langit dan bumi, mereka akan dinikahkan dengan 72 bidadari, disematkan mahkota dari mutiara yaquth, diselamatkan dari fitnah kubur, pahalanya terus mengalir sampai kiamat, diampuni dosanya sejak tetesan darah pertama, dapat memberikan syafa'at kepada 70 kerabatnya dan masuk surga tanpa hisab.

Kedudukan orang yang berjihad lebih tinggi dari lainnya, bahkan lebih tinggi dari orang yang memberikan jamuan minuman kepada jemaah haji dan mengurus masjidil haram, mereka lebih tinggi secara mutlak dari para qa'idin (orang yang duduk dan tidak berangkat berjihad tanpa udzur).

Bagi para mujahidin, setiap gerakan dan perbuatan mereka akan bernilai pahala. Allah berfirman, "Yang demikian itu ialah karena mereka tidak ditimpa kehausan, kepayahan dan kelaparan pada jalan Allah, dan tidak (pula) menginjak suatu tempat yang membangkitkan amarah bagi orang-orang kafir, dan tidak menimpakan suatu bencana kepada musuh, melainkan dituliskanlah bagi mereka dengan yang demikian itu suatu amal shaleh. Sesungguhnya Allah tidak menyia-nyiakan pahala orang-orang yang berbuat baik dan mereka tidak menafkahkan suatu nafkah yang kecil dan tidak (pula) yang besar dan tidak melintasi suatu lembah, melainkan dituliskan bagi mereka (mal shaleh pula),karena Allah akan memberi balasan kepada mereka (dengan balasan) yang lebih baik dari apa yang telah mereka kerjakan. (Q.S. At Taubah : 120)

Peringkat Ketujuh : Ahlul Itsar

Mereka adalah orang-orang yang senantiasa mendahulukan kepentingan orang lain, bershadakah dan berlaku baik kepada manusia sesuai dengan kebutuhan dan kemaslahatan orang-orang yang dibantunya. Mereka adlah orang-orang paling bermanfaat bagi manusia lainnya. Dalam berinfak, mereka melakukannya di waktu siang dan malan, pagi dan petang, di waktu susah maupun sempit, di saat sembunyi-sembunyi maupun terang-terangan. Mereka tidak pernah mengungkit pemberian mereka, atau melakukan sesuatu yang dapat menghapuskannya.

Mereka adlah orang-orang yang bersabar di saat kaya, yaitu dengan tidak membelanjakannya pada kebanyakan perkara yang mubah, dan bersikap itsar di saat membvutuhkan, yaitu dengan lebih mengutamakan saudaranya dari dirinya sendiri.

Allah berfirman, "Orang-orang yang menafkahkan hartanya di malam dan siang hari, secara sembunyi-sembunyi dan terang-terangan, maka mereka mendapat pahala di sisi Tuhannya. Tidak ada kekhawatiran terhadap mereka dan tidak (pula) mereka bersedih hati. (Al Baqarah: 274)

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
Mohon tunggu...

Lihat Konten Humaniora Selengkapnya
Lihat Humaniora Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun