Mohon tunggu...
Yaumil Fathiya
Yaumil Fathiya Mohon Tunggu... -
Akun Diblokir

Akun ini diblokir karena melanggar Syarat dan Ketentuan Kompasiana.
Untuk informasi lebih lanjut Anda dapat menghubungi kami melalui fitur bantuan.

Selanjutnya

Tutup

Healthy

Testpack 2 Garis Samar, Jangan Cemas Ini Penjelasan Medisnya

8 Mei 2019   19:36 Diperbarui: 20 April 2021   12:47 69564
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Garis ini dapat muncul pada test pack ketika urin menguap dari stik testpack. Jika garis ini muncul pada hasil tes, kamu bisa saja salah mengartikannya. 

Akan sulit untuk membedakan apakah garis yang muncul merupakan hasil positif yang samar atau hanya merupakan garis evaporasi. Perbedaan utama dari keduanya adalah, garis evaporasi baru akan muncul beberapa menit setelah waktu yang ditentukan untuk membaca hasil tes.

Jika kamu melakukan tes sendiri di rumah, penting bagi untuk membacanya dengan hati-hati sesuai dengan petunjuk yang tertera. Jika membaca hasil dalam rentang waktu yang tertulis pada kemasan dan melihat hasil positif yang samar, maka kemungkinan besar hamil. 

Namun, jika kamu melewatkan waktu yang telah ditentukan untuk membaca hasil, maka garis samar yang muncur bisa jadi merupakan garis evaporasi, yang berarti kamu tidak h amil. 

Jika kamu bingung menentukannya, maka kamu dapat mengulangi tesnya. Jika memungkinkan, tunggulah selama dua hingga tiga hari sebelum kamu mengulanginya. 

Jeda waktu ini akan memberikan waktu bagi tubuh untuk memproduksi lebih banyak hormon kehamilan sehingga memberikan hasil yang lebih jelas jika kamu benar-benar hamil.

Melakukan tes kehamilan di pagi hari juga merupakan keputusan yang baik, karena semakin pekat urin, maka hasilnya akan semakin jelas. Pastikan Anda membaca hasilnya dalam rentang waktu yang tertera pada testpack.

Garis samar pada test pack yang artinya kamu hanya hamil secara kimia?

Ilustrasi Testpack menunjukkan 2 garis samar (Dok. pribadi)
Ilustrasi Testpack menunjukkan 2 garis samar (Dok. pribadi)
Sayangnya, garis positif yang samar juga merupakan suatu tanda bahwa kamu hanya hamil secara kimiawi, yang artinya kamu mungkin mengalami abortus atau keguguran dini. 

Pada kasus ini, telur yang telah dibuahi akan tertanam di rahim, hal inilah yang akan merangsang terbentuknya hormon kehamilan. Namun, tidak lama setelah tertanam di rahim, kamu mengalami keguguran.

Jika kamu melakukan tes kehamilan pada saat ini, maka hasilnya akan menunjukkan garis positif yang samar. Hal ini disebabkan karena hormon kehamilan masih tersisa dalam jumlah sedikit dalam tubuhmu. 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Healthy Selengkapnya
Lihat Healthy Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun