Selasa, 16 November 2021 – Telah dilaksanakannya kegiatan musyawarah warga yang dihadiri oleh Karang Taruna di Balai RW 5 Bakalan Krajan Kota Malang. Kegiatan ini menjadi agenda ke-2 setelah agenda Musyawarah Masyarakat Rukun Warga (MMRW) yang dilaksanakan pada minggu lalu. Dari hasil MMRW ditemukan bahwa permasalahan remaja menjadi topik utama.
Permasalahan remaja yang tengah dihadapi oleh RW 5 Bakalan Krajan diantaranya rendahnya pengetahuan tentang seks edukasi, seks pranikah, dan pelarangan penggunaan narkoba. Hal ini menjadi perhatian khusus dari masyarakat RW 5 Bakalan Krajan Kota Malang. Sehingga Mahasiswa Profesi Ners FIKES UMM mengadakan pelatihan pada Karang Taruna mengenai 3 poin utama permasalahan remaja disekitar.
Kegiatan ini berupa pelatihan dan Focus Group Discussion (FGD) pada remaja yang bertujuan untuk melahirkan kader-kader Posyandu Remaja (Posrem). Dari posrem nanti akan memiliki tugas yakni mengedukasi para remaja terkait permasalahan kesehatan yang ada.
“Saat FGD ini berlangsung peserta yang ada dikelompok saya sangat interaktif dan melek dengan permasalahan remaja di RW 5 Bakalan Krajan Malang. Kemudian saat dikasih kasus permasalahan seks bebas mereka mampu menganalisis permasalahan dengan cepat dan memberikan solusi” Kata Yasinta Mega Nabila Utoyo Unus sebagai Fasilitator.
Acara ini langsung didampingi oleh Puskesmas Ciptomulyo Malang yang dihadiri dokter, perawat dan bidan Puskesmas Ciptomulyo. “Saya harap dari pelatihan ini mampu melahirkan kader-kader posrem yang berkualitas dan berjiwa sosial” pungkas dokter Mutiara.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H