Mohon tunggu...
Yandi ahmad ganda saputra
Yandi ahmad ganda saputra Mohon Tunggu... Programmer - Creativepreneur Onlenkan Indonesia
Akun Diblokir

Akun ini diblokir karena melanggar Syarat dan Ketentuan Kompasiana.
Untuk informasi lebih lanjut Anda dapat menghubungi kami melalui fitur bantuan.

Media Sharing Pembuatan Website dan Bisnis Online. Disini anda dapat mengetahui peluang usaha online masa kini dan menjanjikan, apa itu digital marketing, sosial media marketing dan bagaimana anda bisa membangun website dengan mudah namun tetap powerfull. Yuk baca selengkapnya di Onlenkan Indonesia.

Selanjutnya

Tutup

Gadget

Pemanfaatan Blog yang Tepat untuk Passive Income Anda

2 November 2020   08:19 Diperbarui: 2 November 2020   08:34 103
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Sumber Gambar : pixabay.com

Perkembangan teknologi yang begitu pesatnya di era digital saat ini telah mewujudkan banyak sekali impian yang pada akhirnya menjadi sebuah kenyataan. Tidak terkecuali dengan aktifitas menulis. 

Beberapa dari anda mungkin tidak terpikir jika aktifitas menulis ini akan berjalan di sebuah platform digital. Menulis pada dasarnya itu harus ada secarik kertas dan juga pulpen. 

Baru anda dapat menuliskan sesuatu. Namun dewasa ini aktifitas menulis berhasil masuk ke dunia digital atau lebih dikenal dengan nama halaman blog. Setiap orang yang memiliki hobi menulis dapat menuangkan ide dan gagasannya di platform ini secara gratis. 

Dan menariknya, setiap tulisan yang dibuat baik itu dengan format yang baku ataupun non baku, setiap tulisan tersebut dapat dilihat dan dibaca oleh banyak orang. Tanpa kita mengenal mereka, tanpa kita tahu apakah tulisan kita bisa bermanfaat untuk mereka. 

Aktifitas menulis di dalam sebuah halaman blog ini sudah menjadi tren hobi masa kini yang menarik dan inspiratif. Aktifitas ini menurut saya pribadi memberikan ketenangan sekaligus keuntungan yang luar biasa terutama bagi kesehatan pikiran. Tidak ada batasan usia untuk turun aktif dalam aktifitas menulis ini. 

Bahkan saat ini dengan semakin berkembangnya teknologi, aktifitas menulis ini bisa menjadi sumber penghasilan yang menjanjikan. Hadirnya sebuah platform milik mesin pencari ternama yang memiliki moto "ubah hobi anda menjadi penghasilan" ini telah memberikan daya tarik yang berlipat-lipat bagi para penulis atau lebih dikenal dengan publisher. 

Dahulu aktifitas menulis ini mungkin hanya dilakukan oleh sebagian orang saja yang memang mereka sudah profesional dan teruji. Namun saat ini dengan hadirnya sebuah platform digital blog, setiap orang yang baru memulai menulis pun turut andil dalam industri menulis ini. 

Dengan blog anda bisa berbagi pengalaman, berbagi ilmu, berbagi peluang usaha dan lain sebagainya. Sangat bermanfaat bukan sebagai inspirasi untuk pembacanya. Selain itu anda bisa mendapatkan penghasilan / passive income dari tulisan yang anda buat tersebut. 

Semakin maju, pemanfaatan blog ini ternyata tidak hanya untuk itu saja, tidak hanya sekedar anda menulis lalu anda dibayar. Ada beberapa  bentuk pemanfaatan blog yang tepat untuk passive Income anda yang bermunculan seperti berikut ini :

1. Promosi Program Affiliate Marketing

Sebagian besar dari anda termasuk saya, tidak terpikir di masa lalu apa itu affiliate marketing. Namun ternyata affiliate marketing ini sekarang menjadi tren bisnis yang dapat memberikan profit yang luar biasa bagi yang menjalankannya. 

Ditambah lagi dengan hadirnya sebuah platform blog yang bersifat gratis semakin menarik jika sistem affiliasi ini dipromosikan melalui sebuah blog. Sebelumnya sedikit saya perkenalkan apa itu affiliate marketing. 

Affiliate marketing ini merupakan sebuah program pemasaran produk dengan cara menyembarkan link, banner dan sejenisnya terkait dengan produk tertentu dengan sistem bagi hasil antara pemilik produk dan juga affiliate marketer. 

Ini merupakan bisnis online yang cukup mudah untuk konsep kerjanya. Dimana untuk mengikuti program ini anda cukup mendaftar di berbagai platform yang menyediakan program affiliasi. 

Nanti anda akan masuk ke dashboard sistem affiliasi yang di dalamnya terdapat link untuk anda promosikan dan juga banner untuk anda tampilkan i halaman blog secara menarik. 

Disini manfaat blog untuk proosi program affiliate marketing. Dengan blog anda dapat mengemas link, banner affiliasi menjadi lebih rapih dan terlihat profesional dengan banyak produk yang dimuat di alam satu blog dan anda cukup promosikan satu link yaitu alamat blog tersebut. Tidak perlu menyebarkan link satu per satu. Sangat bermanfaat bukan ?.

2. Jasa periklanan

Dahulu orang ingin beriklan itu sangat terbatas sekali. Ketika ingin beriklan harus mengeluarkan baiaya yang tidak sedikit seperti membayar iklan di media cetak / koran, radio dan juga televisi. 

Banyak hal yang harus diurus untuk bisa beriklan ini. Namun saat ini dengan hadirnya teknologi terutama dalam hal ini halaman blog, maka kemudahan untuk beriklan ini semakin massive perkembangannya. 

Ketika anda hanya memiliki modal yang sedikit maka anda bisa mempergunakan blog untuk pemasaran iklan. Kemasannya pun sangat beragam. Anda bisa berinovasi untuk jasa periklanan, promosi produk dan sebagainya. 

Jasa periklanan ini semakin naik drastis dengan hadirnya media digital. Ada yang beriklan di media sosial, ada yang beriklan di blog dan website dan lain sebagainya. Jadi dengan hadirnya blog ini saya rasa jasa periklanan semakin dipermudah dan berkembang sekali.

3. Onlineshop

Bejualan online atau onlineshop sepertinya memukul beberapa usaha konvensional. Banyak sekali yang pada akhirnya ketika mereka memiliki usaha jualan di sebuah toko, kini mereka pun terjun di industri digital onlinehsop. Ini menjadi inovasi yang menjanjikan sebenarnya.

Dimana selain usaha nya di toko konvensional, mereka bisa juga buka toko online di platform digital. Dengan sebuah halaman blog ataupun website, toko online mereka bisa dibangun untuk menjangkau pelanggan yang lebih besar dan luas. 

Dengan demikian hadirnya sebuah halaman blog itu ternyata tidak serta merta digunakan untuk aktifitas menulis saja. Kini banyak hal yang dapat diinovasikan dengan platform tersebut. 

Seperti beberapa contoh di atas, anda bisa coba salah satu yang menurut anda bisa. Namun pada dasarnya ini semua cukup mudah karena apa, saat ini platform blog ataupun ada yang disebut dengan landing page menyediakan banyak sekali tema-tema gratis untuk anda custom dan gunakan sesuai dengan yang anda butuhkan. Baik itu onlineshop, jasa periklanan, affiliasi, dan sebagainya. Selamat mencoba semoga anda sukses dan sehat selalu.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Gadget Selengkapnya
Lihat Gadget Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun