Membaca novel ini membangun rasa haru dalam diri saya. Sedikit banyak saya mengerti apa yang dirasakan oleh Totto-chan.
Menyukai hal-hal yang unik. Punya pikiran yang terbilang "aneh" di tengah masyarakat. Itu lumayan melelahkan. Tapi beruntung bagi Totto-chan, ia menemukan sekolah yang cocok dengannya. Walau di akhir cerita, sekolahnya harus hancur karena Bom dan tidak dibangun kembali.
Banyak orang berkepribadian unik yang selalu berbenturan dengan standar pendidikan umum yang ada.
Banyak Totto-chan di luar sana. Tapi saya mengatakan ini bukan untuk membunuh harapan semua pribadi unik di luar sana.
Todd Rose, seorang professor bidang pendidikan di Harvard University menulis buku yang berjudul "Dark Horse: Achieving Success Through the Pursuit of Fulfillment." Ia meneliti secara khusus bagaimana orang-orang yang tidak dianggap selama ini, tiba-tiba bisa muncul ke permukaan sebagai orang sukses.
Orang-orang menyebut mereka sebagai "Kuda Hitam."
Menurut Rose, para Kuda Hitam ini adalah orang-orang yang belajar bukan untuk memenuhi standar pendidikan umum yang ada, seperti mendapat nilai yang baik atau mendapat gelar yang tinggi.
Tapi mereka belajar untuk kepuasan batin, "fulfillment."
Bagi jiwa-jiwa unik seperti Totto-chan, kepuasan batin lebih penting dari sekedar nilai di sekolah. Mereka punya rasa penasaran yang tinggi. Imajinasi yang menggebu. Semua itu menuntut pemuasan.
Bagi Rose, orang-orang seperti yang punya peluang besar membuat terobosan bagi masyarakat.
Mereka berpikir di luar kotak-kotak yang dibuat masyarakat. Tanpa sadar, mereka berpeluang memberi solusi yang tak terpikirkan sebelumnya.