Mohon tunggu...
yahya hardiansyah
yahya hardiansyah Mohon Tunggu... Wiraswasta -

ordinary man who wants everything to be better... Biasa nogkrong di sini: http://www.yarbi.my.id/

Selanjutnya

Tutup

Sosbud

#go4Gready: Menyambut Semangat Internet Cepat 4G LTE dengan Andromax 4G LTE dari Smartfren

24 Juni 2015   15:24 Diperbarui: 24 Juni 2015   18:04 470
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Dengan harga murah semacam itu, Andromax R juga telah dilengkapi layar IPS berukuran 5 inci dengan resolusi HD (1280×720 pixel) 16 juta warna dan dioptimalkan dengan teknologi OGS (One Glass Solution) yang berfungsi untuk meningkatkan ketajaman dan kecerahan layar dari berbagai sudut. Layar Andromax R juga disempurnakan dengan lapisan layar berteknologi Jepang, Dragontrail Glass dari Asahi Glass sehingga layarnya tetap terlindungi ketika terjatuh atau tergores. Teknologi inilah yang digadang-gadang mengunguli smartphone lain di kelasnya dari pabrikan lain.

#Alasan Keren Keempat (Kamera)

Untuk fasilitas fotografi, Andromax R 4G LTE juga dilengkapi sensor kamera dari Samsung. Andromax R telah dilengkapi kamera belakang atau utama 8 megapiksel (MP) dan kamera depan 5 MP dengan lensa wide angle. Kamera utama juga telah dibekali fitur Autofocus, dual LED Flash, dan mampu merekam video beresolusi HD 720p.

#Alasan Keren Maksimal

Untuk mengantisipasi kehabisan kuota memori internal, dalam Andromax R juga disediakan ruang memori eksternal berkapasitas maksimum 32 GB. Untuk masalah daya atau baterai, Andromax R dibekalinya dengan baterai berjenis Li-Ion yang menampung daya sebesar 2200 mah.

Untuk masalah jaringan internet nirkabel, Smartphone 4G LTE ini dilengkapi fitur WiFi 802.11 b/g/n dan hotspot. Di samping itu juga dilengkapi denganBluetoot, GPS, dan port MicroUSB 2.0. Untuk urusan suara, Andromax R dibekali teknologi Dolby Digital Plus. Teknologi tersebut mampu meningkatkan kualitas suara, agar terdengar lebih jernih dan lebih menggelegar.

Desain Andromax R dihadirkan dengan 3 pilihan warna, yakni warna hitam-emas, hitam-perak, dan putih-perak. Ketiga warna tersebut menawarkan warna bezel berbeda, seperti warna hitam-emas yang memiliki bezel berwarna emas, dan hitam-perak dengan bezel berwarna silver.

#Inilah yang Paling Keren

Dalam masalah jaringan seluler, Andromax R dilengkapi 2 slot kartu sim pada jaringan GSM dan CDMA. Seperti ponsel pintar keluaran sebelumnya, Smartfren tetap lebih mengutamakan kartu sim CDMA, dengan jaringan Smartfren, yang akan lebih optimal dalam memberikan layanan internet. Di samping bisa mengakses layanan internet 4G LTE, seperti biasa smartphone keluaran smartfren ini juga dapat mengakses jaringan Evdo Rev.A dengan kecepatan 3.1 mbps. Sementara untuk jaringan GSM hanya mampu mengakses internet dengan kecepatan EDGE.

Kabar baiknya, seperti dipaparkan CTO Smartfren Telecom, Christian Daigneault yang dirangkum oleh tim Tekno Liputan6.com, seluruh perangkat Smartfren 4G LTE dan secara khusus Andromax R 4G LTE memiliki keunggulan dibanding dengan smartphone lain di kelasnya yang juga mengusung tema layanan internet cepat 4G LTE pabrikan lain. Pada jaringan CDMA ini, Andromax R 4G LTE telah dibekali dua spektrum frekuensi yakni spektrum frekuensi 850 MHz dan 2.300 MHz. Menariknya, smartfren juga menggunakan dua teknologi berbeda di dua frekuensi tersebut. Yang pertama, Smartfren menggunakan teknologi jaringan 4G LTE jenis FDD (Frequency Division Duplex) di spektrum frekuensi 850 MHz. Sementara pada frekuensi 2.300 MHz, Smartfren menggunakan teknologi TDD (Time Division Duplex) di spektrum 2.300 MHz.

"Kedua jenis teknologi tersebut memiliki kelebihan masing-masing yang saling mengisi. Teknologi FDD di frekuensi rendah 850 MHz dimanfaatkan untuk jangkauan yang lebih luas bagi seluruh pengguna. Sedangkan untuk teknologi TDD di frekuensi tinggi 2.300 MHz, dimanfaatkan untuk memberikan kapasitas yang lebih besar bagi pengguna," papar Christian seperti dikutip tim Tekno Liputan6.com di Bali.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun