Mohon tunggu...
Okky Dinova
Okky Dinova Mohon Tunggu... Full Time Blogger - just your normal "weird" guy

Resensi Film / Serial TV / Video Game dan berbagai tulisan "iseng" lainnya XD http://okkydinova.blogspot.com

Selanjutnya

Tutup

Film Pilihan

Resensi Film "The Nun", Mengecewakan

5 September 2018   22:02 Diperbarui: 6 September 2018   22:49 5804
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Prolog

The Conjuring yang dirilis pada tahun 2013 menjadi salah satu franchise film horor yang patut diperhitungkan karena memakai elemen "berdasarkan kisah nyata", karena kesuksesannya itulah The Conjuring mendapat 1 sequel dan 3 spin-off (2 Annabelle dan The Nun).

Beberapa orang bahkan menyebut jika The Conjuring adalah "MCU-nya film horor" karena tiap filmnya memiliki hubungan satu sama lain meskipun kualitas filmnya semakin ke sini semakin menurun -_-

Tahun ini muncul "The Nun" yang pastinya ditunggu-tunggu oleh banyak penggemarnya film karena akan mengisahkan asal usul dari iblis "Valak" yang pernah sangat terkenal pada tahun 2016. Apalagi salah satu Marketing film ini dilarang tayang di Youtube karena cukup meresahkan banyak pihak dikarenakan sangat mengerikan (baca : jumpscare).

(ingat dia?)

Hasilnya ??? siap-siap saja KECEWA karena film ini sangat buruk dari segala aspek.

Overview

(kiri ke kanan : Franchie, Sister Irine, dan Father Burke)

Menceritakan kisah "Uji Nyali" pendeta katolik Father Burke (Demian Bichir) dan biarawati pemula Sister irine (Taissa Farmiga) dalam menyelidiki sebuah Abbey (biara) di Romania dimana ada seorang biarawati yang melakukan aksi bunuh diri, Frenchie (Jonas Bloquet) hadir sebagai pemandu saat mereka berada di Romania. Apakah yang akan mereka temukan di sana dan bisakah mereka menemukan rahasia "terselubung" yang berada di biara tersebut ???

Cerita tampil begitu standar, tidak memiliki hal yang menarik, dan sangat membosankan. Rasa ingin tahu saya tentang iblis "Valak" ternyata tidak bisa dijawab oleh film ini -_- .

Karakter yang ada terlihat begitu meyakinkan pada awal-awal film tetapi nantinya berkembang menjadi karakter generik yang sangat mudah dilupakan, saya sangat kecewa pada karakter Sister Irine yang awalnya tampil layaknya biarawati "gaul" (memiliki pemikiran liberal) tetapi nantinya malah menjadi karakter yang mudah dilupakan. Salah satu hal penyegar di film ini adalah aksi Frenchie yang cukup menyita perhatian.

Jumpscare sendiri tampil cukup banyak dan sayangnya sangat amat mudah untuk ditebak, alhasil saya lebih banyak tertawa ketimbang terkejut -_- , film ini juga mengulangi kesalahan seperti pada 2 film Annabelle dengan menjadikan BANYAK media lain (baca : bukan Valak) sebagai cara untuk menakut-nakuti penonton. Valak sendiri tampil layaknya seorang Stalker sejati dimana dia bisa mengawasi di mana saja tapi langsung malu-malu (baca : menghilang) saat didekati XD.

Koneksi dengan film Conjuring tampil di akhir film dimana salah satu karakter di film ini muncul "sekilas" di film Conjuring pertama. \Hal ini lagi-lagi membuat saya kecewa karena "The Nun" mengambil setting JAUH sebelum film Conjuring dimulai dan seharusnya menjadi pembuka bagi Conjuring Universe -_- .

Overall film ini akan membuat kecewa banyak pihak, terutama bagi fans The Conjuring.

*Tapi ada sebuah kejadian yang membuat saya tersenyum-senyum sendiri setelah menonton film ini XD

Mendapat Kejadian "menyenangkan"

Saya menonton film ini pada jam 16.50 di sebuah bioskop di Bandung dan saat film ini mencapai bagian akhir yang "cukup" menegangkan tiba-tiba....

"LISTRIKNYA MATI!!!!"

Hal ini membuat keadaan di dalam bioskop menjadi gelap gulita sekitar 5-30 detik dan membuat penonton berteriak histeris!! (saya sendiri malah bengong), bisa anda bayangkan sendiri betapa hebohnya keadaan di sana? beberapa saat kemudian bioskop kembali menyala sementara dengan menggunakan generator karena ternyata 1 daerah terkena "Listrik mati"!, film sendiri akhirnya ditayangkan sampai selesai meskipun penonton sudah keburu kabur duluan karena disuruh oleh petugas bioskop XD.

Awalnya saya berpikir "jangan-jangan ini salah satu cara film ini untuk berpromosi" sampai akhirnya sadar jika ini benar-benar karena listrik mati dan akhrinya malah tertawa + tersenyum karena inilah jumpscare terbaik yang saya dapatkan dari film ini XD, oleh karena itu kejadian kecil ini pantas membuat score film naik di mata saya XD.

Tapi kalau dipikir-pikir lagi

"Listriknya mati di momen yang sangat-sangat "tepat", tentunya hal ini cukup mencurigakan bukan ??? "

Apakah Valak memiliki peran dalam hal ini ???

Conclusion

"The Nun" tampil mengecewakan dan tidak layak menyandang gelar "Darkest Chapter Of Conjuring Universe"

My Score

60 (30 nilai awal, +30 karena listrik mati XD)

"Nun Mati bertemu Franchise yang sedang sekarat XD"

Temukan review lainnya di SINI

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Film Selengkapnya
Lihat Film Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun