(WHAT A TWIST XD)
5. Berbohong Itu KerenÂ
Sheldon diminta untuk mengajari Georgie agar bisa lulus ujian matematika, tapi Sheldon sendiri "Angkat tangan" dalam mengajari kakaknya tersebut. Namun secara mengejutkan Georgie berhasil lulus dengan nilai paspasan. Kira-kira apa rahasianya ???
Sudah jelas dong kalau jawabannya adalah "nyontek" XD, Sheldon yang memergoki hal ini akhirnya malah diajari berbohong oleh Georgie. Nantinya Sheldon menggunakan "ilmu" ini untuk memalsukan tanda tangan ibunya agar bisa absen dari kelas olahraga dan berhasil berkali-kali. Sheldon sendiri menggunakan waktu ini untuk belajar di perpustakaan.
Tapi karena George bekerja di sekolah Sheldon maka akhirnya "modus" Sheldon terbongkar dan dia mendapat hukuman XD.
6. Keluarga Atau Ilmu ???
Kepala sekolah menyarankan orangtua Shelon untuk mengirim anaknya ke sekolah khusus orang-orang pintar di Dallas, apalagi di tempat barunya Sheldon ditemani 2 kakek-nenek dengan latar belakang pendidikan yang "Wah" dengan gaya hidup yang cocok bagi dirinya.
Tapi selayaknya anak-anak pada umumnya, Sheldon akhirnya terkena home sick (apalagi semua keluarganya juga kangen kepadanya) yang pada akhirnya membuat George harus menjemput anaknya dan membawanya pulang.
7. Sheldon Mencari Agama
Mary memergoki Sheldon dan Tam bermain Dungeons and Dragon (DnD) dan karena Mary sangat religius pastinya dia menganggap DnD adalah "racun" (baca : menyalahi berbagai ajaran agama Kristen) untuk anaknya dan meminta bantuan pada pastur terdekat.Â
Sheldon yang masih bersikeras dengan prinsipnya sebagai Atheist akhirnya memutuskan untuk mempelajari SEMUA agama dan membuat dirinya memiliki pikiran "radikal" yang (tentu saja) membuat Mary semakin cemas. Pada akhirnya Mary menyerah dan membiarkan Sheldon untuk mencari "keyakinannya" sendiri. Tapi dibalik itu semua Mary......