Mohon tunggu...
Okky Dinova
Okky Dinova Mohon Tunggu... Full Time Blogger - just your normal "weird" guy

Resensi Film / Serial TV / Video Game dan berbagai tulisan "iseng" lainnya XD http://okkydinova.blogspot.com

Selanjutnya

Tutup

Film Artikel Utama

[Resensi Serial TV] "Young Sheldon", Repotnya Memiliki Anak Jenius

31 Mei 2018   08:01 Diperbarui: 2 Juni 2018   10:09 3634
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Di TBBT sendiri Gergie baru PERTAMA KALI muncul menjelang akhir season 11 dan memberitahu penonton tentang "sisi gelap" dari keluarga Cooper.

George Cooper Sr (Lance Barber)

Ayah dari Sheldon, Missy, dan Georgie ini bekerja sebagai guru olahraga di Medford High. Dari tingkahnya saja sudah terlihat jika sifatnya menurun pada Georgie XD, tapi karena hal ini juga dia menjadi akrab dengan Georgie karena saling mengerti satu sama lain. Terkadang George sendiri "meragukan" jika Sheldon adalah anak yang terlahir dari dirinya.

Meskipun awalnya terlihat "cuek" dalam mengurus anak-anaknya (terutama Sheldon yang sering menjauhi dirinya), kelak George akan melakukan berbagai "pengorbanan" yang akan membuat Sheldon bangga, salah satunya adalah mengajak Sheldon sekeluarga untuk menemui Insinyur NASA yang sebelumnya meremehkan ide Sheldon di kota yang jauh HANYA untuk memberitahu dirinya jika ide anaknya itu benar.

Dalam TBBT sendiri George sudah lama meninggal (tepatnya saat Sheldon berusia 14 tahun), hal ini membuat saya cemas karena mungkin saja di season Young Sheldon berikutnya, George akan "mati", bahkan di salah satu episode George terkena serangan jantung!!!

Mary Cooper (Zoe Perry)

Fun fact, Zoe Perry adalah putri dari Laurie Metcalf yang juga memerankan Mary Cooper dalam TBBT!!! (wah like mother like daughter dong XD) , jadi sangat disayangkan saya harus memasang standar sangat sangat tinggi untuk karakter ini karena Mary Cooper adalah karakter favorit saya di TBBT meskipun beliau bukan karakter tetap!!!

Melihat aksi Mary Cooper seperti melihat kisah hidup nyata seorang ibu yang memiliki anak berkebutuhan khusus. Bedanya adalah jika umumnya kisah-kisah seperti itu didominasi tangisan dan kebahagiaan, Mary Cooper membuat penonton merasa bangga, mengundang tawa sekaligus menaruh hormat setinggi-tingginya dengan berbagai sikap yang dia perlihatkan. Benar-benar JAUH melebihi ekspetasi saya.

Mary Cooper sendiri digambarkan sebagai ibu rumah tangga protektif yang berusaha sekuat tenaga untuk mengurus keluarganya meskipun terlihat sekali jika Mary sangat mengistimewakan Sheldon ketimbang anaknya yang lain. Jadi jangan heran jika Mary sering terlihat heboh untuk berbagai hal kecil yang menimpa putra kesayangannya tersebut XD.

Mary Cooper juga adalah orang yang sangat taat beragama (Kristen) yang selalu mencoba mengajarkan ajaran Yesus Kristus untuk anggota keluarganya meskipun jarang didengar oleh anggota keluarga lainnya :'( (apalagi Sheldon yang sedari kecil sudah memiliki pikiran seorang atheis).

Jadi sangat wajar melihat Mary di TBBT yang masih mencoba mengajarkan ajaran Kristen pada Sheldon meskipun tidak seagresif waktu mudanya dulu XD (yup, di sini terlihat sekali "keagresifan" beliau).

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
  6. 6
Mohon tunggu...

Lihat Konten Film Selengkapnya
Lihat Film Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun