Mohon tunggu...
Okky Dinova
Okky Dinova Mohon Tunggu... Full Time Blogger - just your normal "weird" guy

Resensi Film / Serial TV / Video Game dan berbagai tulisan "iseng" lainnya XD http://okkydinova.blogspot.com

Selanjutnya

Tutup

Lyfe Pilihan

[Resensi Film] Lego The Flash; Ringan dan Menghibur

2 Mei 2018   21:21 Diperbarui: 2 Mei 2018   21:27 1228
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Prolog

Sedikit OOT (Out Of Topic) sih, tapi sebenarnya DCEU (DC Extended Universe) mempunyai rencana panjang untuk film-film mereka yang tidak kalah jika dibandingkan dengan MCU (Marvel Cinematic Universe), tapi apa daya karena terlalu banyak "drama" di balik layar membuat beberapa film DCEU menjadi terhambat dan menjadi bulan-bulanan berita hoax karena jarang sekali ada berita official tentang perkembangan film-film DCEU.

Salah satu yang paling mainstream adalah berita berhentinya Ben Affleck sebagai Batman yang setiap bulan selalu muncul dengan berbagai versi.

Lebih parahnya lagi, saking terkenalnya beberapa superhero DC (seperti Batman) membuat beberapa fans sulit mencari penggantinya dan cenderung memandang sebelah mata untuk film-film DC lainnya (padahal serial TV DC bagus-bagus lho!!!), dan yang menjadi korban adalah The Lego Batman Movie yang dirilis tahun lalu.

TheLego Batman Movie menampilkan Batman sebagai sosok yang konyol di saat publik lebih akrab dengan sosok Batman di Batman V Superman yang tampil "serius". Tapi lucunya, aksi Lego Batman malah JAUH baik ketimbang Batman di Justice League yang terlihat dipaksakan menjadi sosok pelawak. Ironis sekali bukan ???

Tahun ini kejadian serupa terjadi lagi dan kali ini menimpa The Flash yang sampai saat ini belum ada kepastian tentang film solo miliknya. Bisakah "Lego DC Comics Super Heroes : The Flash" (selanjutnya akan saya sebut "Lego Flash") mengulang kesuksesan Lego Batman meskipun film ini hanya dirilis secara digital?

Jawaban singkatnya adalah TIDAK, film ini tidak memiliki hubungan dengan The Lego Batman Movie (baca : berbeda Universe), tampil biasa-biasa saja dari semua sisi, dan lebih tepat jika judulnya diganti menjadi "Lego Justice League" saking banyaknya karakter DC di dalam film ini.

Tapi setidaknya dalam film ini kita bisa melihat aksi The Flash dalam merusak Timeline yang lebih mudah dimengerti ketimbang serial TV-nya XD. Dan tenang saja, tidak ada Iris West kok di film ini XD.

Story

Saat anggota Justice League sibuk melawan The Joker, The Flash malah tampil malas-malasan dan membuktikan jika The Flash tidak layak menjadi anggota Justice League, tapi sialnya The Flash masih mampu mneyelamatkan kota karena kemampuan super miliknya -_-.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Lyfe Selengkapnya
Lihat Lyfe Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun