Mohon tunggu...
Okky Dinova
Okky Dinova Mohon Tunggu... Full Time Blogger - just your normal "weird" guy

Resensi Film / Serial TV / Video Game dan berbagai tulisan "iseng" lainnya XD http://okkydinova.blogspot.com

Selanjutnya

Tutup

Lyfe

[Resensi TV Series] Better Call Saul, Masa Lalu Si Pengacara Kriminal

30 Juni 2017   23:47 Diperbarui: 30 Juni 2017   23:49 3323
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Setelah namanya dikenal karena kasus Sandpiper (sebuah panti lansia/jompo), Jimmy ditawari untuk bergabung dengan Davis & Main, sebuah firma hukum besar. Di sini Jimmy mendapatkan berbagai macam kemewahan yang selama ini dia inginkan, tapi sayangnya Jimmy tidak bisa menikmatinya (karena terkekang oleh konsep "lapor ke atasan dulu").

Di lain pihak, Mike terlibat kasus dengan Hector Salamanca yang membuatnya harus menuruti perintah Hector karena Hector mengancam akan melukai keluarga Mike, di sini Mike sudah terlihat siap untuk membunuh Hector tapi.... (yang sudah menonton Breaking Bad pasti tahu jawabannya XD).

Season 2 cukup menarik karena kisah personal Jimmy semakin terkuak (terutama perseteruannya dengan Chuck), tapi tetap saja saya belum menemukan alasan mengapa Jimmy berganti nama menjadi Saul Goodman ??.

Salah satu kelemahan terbesar serial ini (atau konsep prequel pada umumnya) adalah ada banyak tokoh baru yang berperan penting pada serial ini tapi tidak pernah terdengar kabarnya di Breaking Bad (bagi saya hal ini cukup penting), selain itu munculnya beberapa karakter dari Breaking Bad malah membuat saya "cukup" kesal karena sudah mengetahui nasib mereka di Breaking Bad.

Characters

James "Jimmy" Morgan McGill (Bob Odenkirk)

Pengacara yang memulai karirnya dari nol di HHM (Hamlin,Hamlin,McGill, sebuah firma hukum besar) sebelum akhirnya memutuskan untuk ber-solo karir dengan memiliki kantor sebuah ruangan sempit di sebuah salon kecantikan. Jimmy sendiri memiliki masa lalu dan latar belakang pendidikan yang kurang sesuai bagi seorang Pengacara. Meski terlihat kurang berpengalaman sebagai pengacara tapi hal itu berhasil ditutupi dengan sifat Jimmy yang sangat "Cerewet" (baca : skill marketing yang hebat) dan kemampuannya dalam berbuat "curang".

2 kasus yang ditanganinya berhasil membuatnya mendapat tempat di Davis & Main walaupun sebenarnya dia menggunakan banyak cara "curang" untuk menangani 2 kasus tersebut. Di Davis & Main Jimmy terlihat memiliki segalanya (faslitasnya mewah lho!!), tapi sulitnya bertindak secara "kotor" membuat Jimmy tidak bisa menikmati posisinya sekarang.

Charles "Chuck" McGill Jr (Michael McKean)

Kakak dari Jimmy sekaligus salah pendiri dari HMM, Chuck sendiri adalah orang yang sangat Jujur,bersih,dan profesional dalam setiap kasus yang dia tangani. Dialah yang selalu mengeluarkan Jimmy kecil dari jeratan hukum di masa lalu (karena Jimmy terkenal sering melakukan banyak tindakan kriminal) sampai akhirnya memberikan Jimmy pekerjaan di HHM meskipun jabatannya tergolong kecil, hal ini sendiri membuat Jimmy tertarik untuk menjadi pengacara dan membuatnya mengambil kuliah secara diam-diam.

Chuck saat ini menderita sebuah kondisi yang dia sebut "Electromagnetic Hypersensitivity" yaitu dimana kondisi tubuhnya akan memburuk jika dia berada dekat dengan barang yang mengandung listrik, hal ini membuatnya keluar sementara dari HHM dan bekerja di rumahnya, tentu saja Chuck harus membersihkan (baca : menyingkirkan) rumahnya dari peralatan elektronik terlebih dahulu. Jimmy sendiri terlihat sebagai orang yang merawat Chuck sekaligus memberinya "Update" tentang dunia luar.

Meskipun sudah melakukan berbagai cara untuk membuat Chuck terkesan, pada akhirnya Jimmy tetap dianggap tidak cocok sebagai pengacara oleh Chuck (karena bagi Chuck Jimmy adalah seorang kriminal), hal ini yang akan menjadi awal dari pertengkaran mereka selama 2 season.

Mike Ehrmantraut (Jonathan Banks)

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Lyfe Selengkapnya
Lihat Lyfe Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun