Alkahfi's eps #1
Kenapa Alhamdu, bukan Almahdu atau Asyukru?
اَ لْحَمْدُ لِلّٰهِ الَّذِيْۤ اَنْزَلَ عَلٰى عَبْدِهِ الْكِتٰبَ وَلَمْ يَجْعَلْ لَّهٗ عِوَجًا
"Segala puji bagi Allah yang telah menurunkan Kitab (Al-Qur'an) kepada hamba-Nya dan Dia tidak menjadikannya bengkok;"
(Al-Kahf Ayat 1)
Pujian dalam bahasa arab itu bisa حمد ، مدح، atau شكر so, kenapa disini Allah mention hamd?
Madh vs Hamd
Madh itu adalah pujian, ya ghoiru ikhtiyari, pujian yg didapatkan secara instan, gak pakek usaha dulu, pujian yang didapatkan bukan dari usahanya sendiri
Kayak memuji ipad, "Wow, keren banget nih ipad" atau memuji mas-mas kpop, "Duh gantengnya" Cuz, dia cakep itu bukan karena usahanya, tapi karena pemberian dari Allah.
Kayak memuji Gunung, "Wow, tinggi banget nih gunung" Lihat Bunga, "Indahnyaaa "
Gunung tinggi, bunga indah, itu bukan karena usaha gunung itu sendiri, tapi karena Allah yang memberinya. So, arabicnya pakek Madh
Nah, kalau Hamd, itu pujian ikhtiyari, yang didapatkan sebab sudah berikhtiar, usai melakukan sesuatu.
Maka tidak ada pujian bagi Allah melainkan Allah telah usai melakukan sesuatu.
Gak ada pujian bodong, atau abal-abal bagi Allah.
Mungkin banyak manusia yg ia dipuji dengan pujian yg sebenernya bukan untuk dirinya.
Banyak manusia yg suka Dipuji dengan hal yang tak ia kerjakan
Kita memuji Allah, sebab ia telah menurunkan Al Quran kepada hamba-Nya
Maka pujian teruntuk Allah adalah pujian paling layak, paling sesuai, paling pantas.
Maka setiap pujian, selalulah kita sandarkan kepada Allah.
Pengen muji temen kita yang cantik, "Kamu cantik banget" "Segala Puji bagi Allah yang menciptakanmu dengan begitu cantiknya" Masya'Allah cantiknya ciptaanmu
dari sini kita belajar bagaimana tentang memuji
Lanjut......
Syukr vs Hamd
Syukr adalah..............
Insya'Allah, lanjut di eps #2 ALKAHFI'S DAY
be humble and stay close with quran #quranreview #qurananytime
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H