Mohon tunggu...
Sri Wahyuni
Sri Wahyuni Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa

Mahasiswa Universitas Trunojoyo Madura Program Studi Manajemen angkatan 2019

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Pengabdian Masyarakat Mahasiswa Universitas Trunojoyo Madura: Lomba-Lomba Guna Mengembangkan Motorik Anak

1 Juli 2022   07:00 Diperbarui: 1 Juli 2022   07:02 179
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Permainan anak-anak adalah perwujudan dari pembebasan jiwa dan keterikatan aturan orang dewasa. Dalam proses bermain, anak dapat mengungkapkan berbagai cerita batin, keceriaan hati, serta menangkap makna berinteraksi dengan teman. Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (LPPM) Universitas Trunojoyo Madura mengadakan Program Pengabdian Masyarakat dengan tema "Kebangkitan Sosial dan Ekonomi" dengan tujuan mahasiswa memperoleh pengalaman dan meningkatkan kreatifitas dengan terjun ke masyarakat.

Salah satu mahasiswa program studi Manajemen Fakulas Ekonomi dan Bisnis UTM, Khoirunnisa' asal Bangkalan dengan Dosen Pembimbing Dr. Wartiningsih, S.H. ,M.Hum melakukan kegiatan "Pengembangan Motorik Pada Anak Melalui Permainan". Kegiatan ini merupakan suatu program kerja Kelompok 122 yang dikemas dalam beberapa lomba seperti memasukkan paku ke dalam botol, sulur sarung dan sulur air. Kegiatan berlangsung pada hari Minggu (12/06/22) pukul 08.00 hingga 10.00 yang bertempat di kediaman Kepala Desa Mangkon yang diikuti oleh 15 anak dengan tujuan meningkatkan motorik pada anak di Desa Mangkon, Arosbaya, Bangkalan.

Dokpri
Dokpri

Perkembangan motorik adalah proses perkembangan motorik anak berdasarkan kematangan fisik dan neurologis. Perkembangan gerak sendiri terbagi menjadi dua jenis, yaitu gerak halus dan gerak kasar. Gerakan halus meliputi otot-otot kecil yang memiliki kemampuan koordinasi mata dan tangan, sedangkan gerakan kasar meliputi keseimbangan dan koordinasi antara berbagai bagian tubuh, seperti berjalan dan berlari.

"Permainan yang diadakan oleh kakak-kakak UTM sangat menyenangkan dan dapat melatih kemampuan dan meningkatkan kerja sama saya dan teman-teman" Ucap Ida selaku pemenang lomba memasukkan paku ke dalam botol.

Bak Rani, sebutan yang biasa di gunakan temen-temen, selaku perangkat Desa mengatakan "saya sangat senang dengan kegiatan permainan yang diadakan adik-adik Pengabdian Masyarakat UTM karena kegiatan ini dapat menghibur anak-anak di Desa Mangkon yang mengikuti perlombaan maupun yang hanya melihat".

Kegiatan ini pun berjalan dengan lancar sesuai harapan dan di dukung dengan antusias anak-anak Desa Mangkon untuk mengikuti kegiatan ini.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun