Mohon tunggu...
Leo Kurniawan
Leo Kurniawan Mohon Tunggu... profesional -

Dokter dan penulis tentang vaksin, vaksinasi untuk bayi, dewasa, orang tua dan pelancong. Juga tertarik dengan masalah kesehatan secara umum

Selanjutnya

Tutup

Healthy

Vaksin Influenza Baru - Quadrivalent Influnenza Vaccine

8 Oktober 2012   20:24 Diperbarui: 24 Juni 2015   23:04 430
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Vaksin Influenza Baru - Quadrivalent Influenza Vaccine

Seperti yang kita ketahui bahwa semua vaksin influenza suntikan yang kita kenal dan kita pergunakan adalah vaksin influenza tri-valent, yaitu vaksin influenza yang terdiri dari 2 serotipe antigen A dan 1 serotipe antigen B (Trivalent Influenza Vaccine/TIV).

Dan ke-ampuhan atau efektifitas vaksin influenza untuk mencegah dan menangkal infeksi virus influenza yang beredar adalah tergantung dari kecocokan serotipe antigen yang terkandung dalam vaksin influenza yang kita pergunakan dengan virus influenza yang sedang beredar disekeliling lingkungan kita, ini yang disebut matching.

Dalam penelitian sebelumnya, memperlihatkan bahwa pada tahun yang bersangkutan, apabila virus dalam vaksin adalah sama dengan virus influenza yang sedang beredar pada tahun tersebut, atau well matched, maka daya proteksi vaksin ini akan mencapai 70 - 90%  pada orag dewasa dan sehat.

Vaksin ini ber-kemungkinan agak berkurang efektifitasnya pada orang berusia lanjut atau anak-anak kecil, tetapi efek vaksinasi ini tetap bisa mencegah komplikasi serius dari penyakit influenza pada orang golongan usia tadi.

Pada orang dewasa sehat berusia < 65 tahun, flu vaksin juga bisa mencegah kehilangan hari kerja karena sakit influeza, mengurangi jumlah kunjungan ke dokter dan jumlah pemakaian antibiotik yang akan dipergunakan untuk mengobatinya, bila telah terjadi komplikasi akibat penyakit influenza.

Apa yang akan terjadi bila serotipe virus yang terdapat dalam vaksin tidak cocok / mismatched, dengan virus influenza yang sedang beredar pada tahun tersebut ?

Yang akan terjadi adalah efektifitas vaksin influenza tersebut akan menurun hingga antara 48% - 60% untuk golongan berusia lanjut dan anak-anak, juga untuk orang dewasa sehat, meskipun vaksin tersebut tetap dapat mencegah komplikasi serius yang terjadi akibat penyakit influenza.

Hal ini bisa dilihat dari beberapa uji kinik yang pernah dilakukan selama ini. Dalam hal ini dikenal adanya efek proteksi silang atau "cross protection"  atau "cross immunity", antara antigen vaksin terhadap virus influenza yang sedang beredar, meskipun serotipe tidak cocok 100%.

Sekilas cara pemilihan virus influenza untuk digunakan dalam vaksin influenza

Pemillihan serotipe virus influenza berdasarkan konsensus negara-negara tergabung dalam Badan Kesehatan Dunia yang  juga menjadi negara peserta virus influenza surveillance network, yang setiap tahun selalu mengumpulkan jenis serotipe virus influenza yang beredar dimasing-masing negara, yang kemudian dinilai oleh pusat penelitian influenza WHO yang tersebar di 5 kota di dunia, untuk menentukan jenis antigen virus  influenza yang akan dipergunakan dalam vaksin influenza tahun berikutnya.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Healthy Selengkapnya
Lihat Healthy Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun