Suatu hari sebelum saya merasakan ketegangan di leher saya. Â Saya segera paham ada yang tidak beres dengan tekanan darah saya. Â Benar saja, ketika saya periksa dengan alat pengukur tensi, ternyata cukup tinggi 150/80.
Lalu, tiga hari kemudian, ketika saya akan ke dokter kulit untuk memeriksakan dan menyuntik keloid , biasanya didahului pemeriksaan tekanan darah oleh perawat. Â
Saya kaget hasil pemeriksaan tensi adalah 178/80. Â Saya katakan tolong diulang lagi, mungkin saya baru saja jalan kaki, kecapean dan cukup tinggi naik tangga. Â Setelah istirahat beberapa saat , perawat mulai memeriksa lagi tensi dengan alat . Ternyata hasilnya tidak berbeda jauh.
Sebenarnya saya ingin ke dokter langganan saya. Namun, dokter sedang cuti. Sehingga saya urung dan baru merencanakan minggu depan untuk ke dokter.
Setiap hari saya sudah minum obat untuk menurunkan dan menstabilkan tekanan darah karena saya punya keturunan/gen tekanan darah tinggi . Namun, pengaruh dari makanan yang saya konsumsi ,suka dengan gorengan dan cemilan membuat tekanan darah itu meninggi.
Lalu, saya membuat komitmen dengan diri sendiri untuk segera mengurangi garam dan kolesterol  dari makanan yang sangat tidak baik itu.Â
Pertama saya tidak lagi menggoreng ikan tetapi menggantinya dengan tim ikan jahe dan pepes ikan. Kedua saya setiap hari minum jus seledri dan mentimun. Â Ketiga, obat untuk tensi tekanan darah tetap dikonsumi dengan disiplin.
Berikut adalah resep yang ingin saya bagikan yaitu "Tim Ikan Jahe  ala  REstoran".
Bahan-bahannya:
1. Gula PasirÂ
2.Kecap asin