Mohon tunggu...
Jailolo Festival
Jailolo Festival Mohon Tunggu... -

event tahunan pariwisata

Selanjutnya

Tutup

Travel Story

Cabaret Unik Diatas Laut

17 April 2011   22:42 Diperbarui: 26 Juni 2015   06:42 143
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Festival Teluk Jailolo kembali hadir dengan konsep Panggung Diatas Laut yang menjadi ciri khas setiap tahunnya. Setelah sukses dengan Theatre On The Sea pada FTJ 2010 lalu,tahun ini,Festival Teluk Jailolo 2011,mengusung "Cabaret On The Sea" sebagai Acara Puncak nya.

Cabaret On The Sea (Kabaret Budaya Diatas Panggung Laut)

menampilkan kolaborasi tari dan musik yang digelar diatas panggung laut dengan latar alam yang menawan berupa pegunungan dan merupakan ciri khas dari Puncak Acara  Festival Teluk Jailolo setiap tahunnya.Seluruh pemain adalah masyarakat lokal Halmahera Barat yang telah menjalani workshop selama kurang lebih 3 bulan.Mereka terdiri dari anak2 sekolah, masyarakat nelayan dan petani.

Cabaret on The Sea kali ini mengisahkan tentang persahabatan seorang putri dari daratan dengan seorang pangeran dari lautan yang berwujud ubur2, kemudian mereka berjuang bersama melawan para perusak alam.

Kisah ini dikemas secara menarik dalam wujud tarian, akrobatik, hingga warna-warni kostum yang mempesona. Tak ketinggalan latar alam panggung yang indah di atas perairan Teluk Jailolo.

Pertunjukan kolosal ini diperankan oleh lebih dari 150 penduduk lokal yang dipersembahkan khusus sebagai apresiasi untuk tamu-tamu yang berkunjung ke Festival Teluk Jailolo 2011,setelah menikmati berbagai trip petualangan seperti diving,photo hunting,adventure bike dsbnya.

Datang dan jangan lewatkan kesempatan menyaksikan Kabaret Diatas Laut yang hanya ada di Festival Teluk Jailolo 2011

Cabaret On The Sea akan tampil pada 17 Mei 2011 dalam rangkaian Festival Teluk Jailolo 2011  yang berlangsung dari 14-18 Mei 2011

www.festivaltelukjailolo.com

Mohon tunggu...

Lihat Konten Travel Story Selengkapnya
Lihat Travel Story Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun