Mohon tunggu...
amin idris
amin idris Mohon Tunggu... Wartawan -

Bekerja di perusahaan swasta, gemar menulis, travelling. Sudah beristeri, dengan dua putri dan dua putra.

Selanjutnya

Tutup

Travel Story

Pesona Wijnkoops-baai dan Mitos Nyi Roro Kidul

9 Januari 2016   09:44 Diperbarui: 9 Januari 2016   11:51 112
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Sesuatu yang ada tidak selamanya tampak dalam pandangan mata. Mitos tentang Nyi Roro Kidul contohnya. Antara ada dan tiada, mitos itu terus diyakini keberadaannya sampai hari ini. Bukan hanya orang Pelabuhanratu atau Jawa Barat, tapi terus di sepanjang pantai utara Jawa, masyarakatnya yakin adanya Nyi Roro Kidul.

Dalam mitos mereka, Nyi Roro Kidul adalah sosok ratu laut yang memiliki singgasana megah dan kekuasaan besar yang terhampar disepanjang laut selatan pulau jawa. Berparas cantik dengan sorot mata yang teduh namun tajam menghunjam ketika menunjukkan amarahnya. Kerap setiap kali ada korban di laut orang selalu mengidentifikasinya sebagai bentuk kemarahan Nyai Ratu Selatan ini.

Al kisah, adalah seorang putri Raja Pajajaran di Tanah Sunda bernama Dewi Kadita yang kena guna-guna sehingga seluruh tubuhnya mengalami gatal dan bernanah. Sebagai penguasa ayahnya memanggil bantuan semua tabib, dukun dan para ahli untuk menyembuhkan. Tapi upaya selalu gagal. Karena tak juga sembuh, suatu hari Dewi putus asa dan menyendiri di pantai. Saat kesendiriannya itu ia mendapat bisikan agar menceburkan diri ke laut biru nan jernih untuk kesembuhannya. Byur, Dewi sang putri raja pun menceburkan diri.

Namun setelah sembuh, ia tak berkenan kembali. Ia dinobatkan oleh para jin dan mahluk halus di lautan selatan ini untuk menjadi ratu di kerajaan ghaib di laut selatan ini. Kerajaannya terbentang di sepanjang pantai utara dari Bali sampai Banten. Pusat kerajaannya ada di sekitar Pelabuhanratu ini. Dengan kekuasaannya itu, Sang Ratu pun menjadi pemimpin kerajaan para jin yang ada di dasar laut.

Yang jelas, mitos tentang Nyai Ratu Kidul masih tetap kuat dan mengakar di masyarakat. Ini pula yang menjadi daya tarik Pelabuhanratu. Sebagai sebuah dagangan wisata, legenda Nyi Roro Kidul masih bisa dikemas lebih menarik dan terhormat. Dari segi budaya, kisah-kisah seperti ini justeru menjadi sisi lain dari dagangan wisata.

Tanpa bermaksud menumbuhkan cerita mistik yang menjurus pada sirik, Pelabuhanratu dan sepanjang pantai laut selatan sesungguhnya masih bisa dieksflore sebagai kawasan wisata alternatif yang menawarkan uji adrenalin dan berfantasi semalam bermalam bersama Sang Ratu Kidul. (amin idris)

 

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Travel Story Selengkapnya
Lihat Travel Story Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun