Tidak banyak yang saya ingat. Hanya bahwa kami semua merasa senang dan bersemangat. Bagi orang-orang yang suka menyanyi, kesempatan tampil menyanyi di depan umum, sekecil apa pun event-nya, tetaplah menegangkan sekaligus menyenangkan!
Kami saling menyemangati, bertepuk tangan sampai telapak tangan terasa pedas, tertawa bersama, bagaikan sahabat lama. Usai lomba, sudah tersedia hidangan berupa nasi dan ikan bakar lezat, gratis! Saya dan sahabat saya Ling-Ling, yang saat itu juga tinggal di apartemen MGR, makan malam bersama dengan gembira.
Usai acara, hari-hari kembali berjalan seperti biasa. Berangkat kerja, pulang, istirahat, tidur, keesokannya berangkat kerja lagi. Saya rasa para finalis lain juga demikian. Namun untuk sesaat, kami pernah mengalami menjadi finalis sebuah lomba nyanyi. Mempersiapkan diri dan berlatih sebaik mungkin, lantas tampil di panggung dadakan di area kolam renang, di hadapan penonton yang jumlahnya paling-paling hanya puluhan orang.
Sungguh senang rasanya. Terima kasih kepada pengelola apartemen MGR, atas kenangan indah ini. Kalau punya banyak uang kelak, saya beli deh 1 unit apartemennya ^^ Sekali lagi, terima kasih banyak.
Tertanda,
Finalis MGR Idol 2008 ^^
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H