2. Pembelajaran Klasikal
Pembelajan klasikal dilaksankan di rumah siswa secara berkelompok sesuai dengan pembagian jarak wilayah siswa. Pelaksanaan pembelajaran klasikal dilakukan pada pukul 11.30- 13.00 WIB. Guru memberikan materi secara langsung di depan siswa dalam kelompok kecil. Siswa dapat berdiskusi, bertukar pikir secara langsung mengerjakan tugas pembelajaran yang diberikan guru.
Pembelajaran dilaksanakan sebaiah berikut.
    Hari     Waktu         Kelompok 1              Kelompok 2
1. Selasa   11.30-13.00        V
2. Rabu    11.30-13.00                                   VÂ
3. Kamis  11.30-13.00         V                         Â
4. Sabtu   11.30-13.00                                   V
Secara umum pembelajaran berlangsung dengan lancar, menarik, dan menyenangkan bagi siswa. Selain itu, pembelajaran menulis teks deskripsi secara kelompok klasikal dapat meningkatkan hasil belajar siswa secara signifikan. Semua siswa dapat memperoleh nilai di atas KKM.
Sumber daya atau materi yang digunakan dalam pembelajaran ini.
Sumber daya penunjang : Sumber daya yang digunakan dalam pembelajaran ini meliputi  Gawai/HP, laptop/ Komputer, PPT.
Materi pembelajaran : Pada pembelajaran ini guru menggunakan beberapa materi pembelajaran. Pertama, materi konseptual tentang pengertian, ciri-ciri, dan struktur teks deskripsi. Kedua, materi faktual berupa contoh-contoh teks deskripsi . Ketiga, materi prosedural berisi tentang langkah-langkah menulis teks deskripsi dan langkah-langkah masuk ke dalam link google form. Keempat, materi meta kognitif yaitu teks deskripsi tentang lingkungan sekitar yang  secara tidak langsung memiliki manfaat dan pengaruh terhadap peserta didik .