Spanyol dan Prancis adalah finalis cabang sepak bola (putra) Olimpiade Paris 2024. Pertandingan final antara kedua tim akan dilangsungkan Jum'at malam WIB (09/08). Pertandingan akan dilangsungkan di Parc des Princes, markas klub Prancis, Paris Saint Germain.
Spanyol dan Prancis, keduanya melaju ke babak final setelah mengalahkan lawan masing-masing di semifinal.
Spanyol melaju ke babak final setelah mengalahkan tim Afrika di babak semifinal yang dilangsungkan Senin malam WIB (05/08). Spanyol mengalahkan Maroko dengan skor tipis 2-1.
Kedua gol Spanyol dicetak oleh Fermin Lopez dan Juanlu Sanchez. Fermin mencetak gol di menit ke-65. Sedangkan Juanlu mencetak gol di menit ke-85.
Sedangkan satu-satunya gol Maroko dicetak oleh striker mereka Soufiane Rahimi. Pemain bernomor punggung 9 itu mencetak gol lewat titik putih penalti di menit ke-37.
Sementara itu Prancis, melaju ke babak final setelah mengalahkan tim Afrika lainnya, Mesir di babak semifinal yang dilangsungkan Selasa dini hari WIB (06/08). Prancis mengalahkan Mesir dengan skor 3-1
Dua dari tiga gol Prancis dicetak oleh Jean-Philippe Mateta. Mateta mencetak gol di menit ke-83 dan menit ke-99. Satu gol Prancis lain dicetak oleh Michael Olise di menit ke-108.
Sedangkan satu-satunya gol Mesir dicetak oleh Mahmoud Saber. Pemain bernomor punggung 7 itu mencetak gol di menit ke-62.
Spanyol dan Prancis adalah dua tim yang cukup luar biasa di Olimpiade Paris ini. Salah satu indikatornya jelas, kedua tim mampu mengatasi lawan masing-masing, baik di semifinal, perempat final, dan di fase grup.
Lantas jika berbicara kekuatan kedua tim, manakah yang lebih layak diunggulkan Spanyol atau Prancis?
Supaya tidak subjektif, mari kita lihat performa Spanyol dan Prancis dari mulai fase grup sampai babak semifinal.
Spanyol tergabung di Grup C bersama Mesir, Republik Dominika, dan Uzbekistan. Di pertandingan pertama fase Grup C (24/07), Spanyol menang 2-1 atas Uzbekistan.
Kemudian di pertandingan kedua fase Grup C (27/07), Spanyol juga menang atas Republik Dominika dengan skor 3-1.
Selanjutnya di pertandingan ketiga alias pertandingan terakhir fase Grup C (30/07), Spanyol dikalahkan oleh Mesir. Spanyol kalah dari Mesir dengan skor 1-2.
Dengan demikian Spanyol tidak meraih poin sempurna. Sebab Spanyol pernah kalah dari Mesir. Spanyol pun lolos ke babak perempat final dengan status runner up Grup C.
Di perempat final Spanyol dengan gagah mengeliminasi wakil Asia, yakni Jepang. Spanyol mengalahkan Jepang dengan skor 3-0.
Sedangkan di semifinal tadi sudah disampaikan, Spanyol berhasil mengalahkan Maroko dengan skor tipis 2-1.
Sampai babak semifinal, Spanyol tercatat telah mencetak 11 gol dan kemasukan 5 gol. Berarti selisih gol Spanyol 6 gol.
Bagaimana dengan Prancis? Tim tuan rumah tergabung di Grup A bersama Amerika Serikat, Selandia Baru, dan Guinea.
Di pertandingan pertama fase Grup A (25/07), Prancis menang tiga gol tanpa balas atas Amerika Serikat.
Kemudian di pertandingan kedua fase Grup A (28/07), Prancis juga menang atas Guinea dengan skor tipis 1-0.
Selanjutnya di pertandingan ketiga alias pertandingan terakhir fase Grup A (31/07), Prancis menang atas Selandia Baru dengan skor 3-0.
Dengan demikian Prancis meraih poin sempurna. Sebab Spanyol mampu memenangkan semua pertandingan fase Grup A. Prancis pun lolos ke babak perempat final dengan status juara Grup A.
Di perempat final Prancis sukses menghentikan Argentina. Prancis mengalahkan Argentina dengan skor tipis 1-0.
Sedangkan di semifinal tadi sudah disampaikan, Prancis berhasil mengalahkan Mesir dengan skor 3-1.
Sampai babak semifinal, Prancis tercatat telah mencetak 11 gol dan hanya kemasukan satu gol saja. Berarti selisih gol Prancis 10 gol.
Dari perjalanan Spanyol dan Prancis, mulai dari fase grup sampai semifinal, nampak jelas tim tuan rumah Prancis lebih meyakinkan daripada Spanyol.
Dengan demikian tidak salah jika Prancis lebih layak diunggulkan daripada Spanyol. Belum lagi faktor tuan rumah, semakin menambah besar peluang Prancis untuk meraih medali emas cabang sepak bola (putra) Olimpiade Paris 2024.
Apakah hal itu berarti medali emas cabang sepak bola (putra) Olimpiade Paris 2024 akan jadi milik tuan rumah Prancis? Kita lihat saja nanti.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H