KH. Amang Syarifudin, seorang dosen dan mantan anggota DPD RI asal Jawa Barat periode 2014-2019 saat ini sudah memperoleh 3,52 persen suara (349.324).
Selain ketiga nama tersebut ada juga beberapa nama lain yang berpotensi melengkapi kuota anggota DPD RI dari Jawa Barat dan mendampingi Alfiansyah Komeng, Aanya Rina Casmayanti, dan Jihan Fahira. Akan tetapi peluang mereka tidak sebesar ketiga nama di atas.
Beberapa nama yang dimaksud adalah Aa Ade Kadarisman, Annidia Allivia, A. Irwan Bola, dan Dede Amar. Aa Ade Kadarisman memperoleh 2,86 persen, Annidia Allivia memperoleh 2,80 persen, A. Irwan Bola memperoleh 2,44 persen, dan Dede Amar memperoleh 2,54 persen.
Fenomena unggulnya perolehan suara Komeng di atas puluhan calon anggota DPD RI asal Jawa Barat lainnya merupakan hal yang cukup menarik dan luar biasa. Hal itu mengingat calon anggota DPD RI asal Jawa Barat jumlahnya sangat banyak. Bahkan bisa disebut terbanyak di antara provinsi lainnya.
Calon anggota DPD RI asal Jawa Barat berjumlah 54 orang. Padahal jumlah calon anggota DPD RI asal dua provinsi terbesar lain setelah Jawa Barat, yakni Jawa Timur dan Jawa Tengah berjumlah masing-masing hanya 13 orang dan 11 orang.
Kendati bersaing dengan calon legislator yang jumlahnya sangat banyak, tapi Komeng bisa menggungguli mereka. Memang itu sudah rezeki Komeng. Rezeki anak, uhuyy...
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H