Mohon tunggu...
Wiwin Zein
Wiwin Zein Mohon Tunggu... Freelancer - Wisdom Lover

Tinggal di Cianjur

Selanjutnya

Tutup

Bola Pilihan

Indonesia Harap-harap Cemas Menanti Hasil Grup F Piala Asia 2023

25 Januari 2024   20:38 Diperbarui: 25 Januari 2024   20:44 312
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Indonesia seharusnya tidak menggantungkan nasib kepada tim lain dari grup lain untuk lolos ke babak 16 besar Piala Asia AFC 2023 seandainya saja mampu mengalahkan Jepang dalam pertandingan terakhir Grup D, Rabu malam WIB (24/01). Namun sayang dalam pertandingan itu tim Garuda bukannya menang, tapi malah kalah 1-3 dari tim Samurai Biru.

Dengan hasil lawan Jepang tersebut mau tidak mau akhirnya Indonesia harus menggantungkan nasib kepada tim lain dari grup lain.

Pasca kalah dari Jepang, Indonesia memiliki harapan lolos dari hasil Grup E atau Grup F. Jika hasil dari salah satu grup itu sesuai harapan, maka dipastikan Indonesia akan lolos ke babak 16 besar sebagai "satu dari empat tim peringkat ke-3 grup terbaik".

Harapan hasil dari grup E, Bahrain kalah dari Yordania dalam pertandingan terakhir Grup E, Kamis pukul 18.30 WIB (25/01).

Harapan dari Grup F, Oman dan Kirgizstan yang akan bertanding di laga terakhir Grup F, Kamis pukul 22.00 WIB (25/01) berakhir dengan hasil imbang atau Kirgizstan menang atas Oman tapi dengan skor tipis. Itupun hanya boleh dengan skor 1-0 atau 2-1. Jika dengan skor 3-2 apalagi 4-3 dan seterusnya, tetap akan membuat rawan posisi Indonesia.

Dalam perkembangan terakhir, pertandingan Grup E baru saja berakhir. Bahrain ternyata bukannya kalah dari Yordania. Bahrain malah mampu menekuk Yordania dengan skor tipis 1-0.

Bahrain bukannya tersingkir dari persaingan memperebutkan "satu dari empat tim peringkat ke-3 grup terbaik". Bahrain bahkan malah jadi juara Grup E dengan mengemas total 6 poin.

Dengan hasil Grup E seperti itu praktis harapan Indonesia satu-satunya tinggal dari Grup F. Harapan itu adalah Oman bermain imbang dengan Kirgizstan atau Kirgizstan menang atas Oman tapi dengan skor tipis 1-0 atau 2-1.  

Seandainya saja harapan dari Grup F juga tidak terpenuhi, maka Indonesia terpaksa harus say good bye kepada Piala Asia 2023. Tim asuhan Shin Tae-yong itu harus angkat koper bersama 7 tim lain yang sudah dipastikan tersisih dari Piala Asia 2023.

Dari lima kali partisipasi di Piala Asia, mungkin belum saatnya bagi Indonesia untuk lolos dari fase grup. Dari lima kali partisipasi di Piala Asia Indonesia selalu rontok di fase grup.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun